Update Harga Komoditas: Minyak dan Batu bara Merangkak Naik 2 Persen

26 Juli 2022 7:50 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah kapal tongkang pengangkut batu bara melintas di Sungai Musi, Palembang, Sumatera Selatan. Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah kapal tongkang pengangkut batu bara melintas di Sungai Musi, Palembang, Sumatera Selatan. Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
ADVERTISEMENT
Harga minyak mentah naik sekitar 2 persen pada penutupan perdagangan Senin (25/7), didukung oleh kekhawatiran pasokan, penurunan dolar AS dan kekuatan di pasar ekuitas.
ADVERTISEMENT
Harga minyak merangkak naik juga disebabkan permintaan bahan bakar yang dikhawatirkan dapat melemah jika bank sentral AS Federal Reserve menaikkan suku bunga terlalu agresif.
Dikutip dari Reuters, Selasa (26/7), minyak mentah berjangka Brent untuk September ditutup naik 1,9 persen menjadi USD 105,15 per barel, sementara minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) AS naik 2,1 persen, menetap di USD 96,70 per barel.
Batu bara
Harga batu bara juga terpantau menguat pada penutupan perdagangan Senin. Berdasarkan bursa ICE Newcastle (Australia), batu bara kontrak Juli 2022 naik 0,26 persen menjadi USD 410.25 per ton.
Sementara harga untuk kontrak Agustus 2022 menguat 3,01 persen dan menetap di USD 411.05 per ton, lalu kontrak September juga naik 2,5 persen menjadi USD 395.65 per ton, dan kontrak Oktober 2022 naik 2,51 persen menjadi USD 383.20 per ton.
ADVERTISEMENT
CPO
Harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) juga naik pada perdagangan hari ini, Selasa (26/7). Terpantau di bursamalaysia.com pukul 7.30 WIB, harga CPO kontrak September 2022 naik 0,91 persen menjadi MYR 3.724 per ton.
Sementara itu, harga CPO kontrak Oktober 2022 juga naik 1,15 persen dari harga awal pembukaan menjadi MYR 3.728 per ton, serta CPO kontrak November 2022 naik 0,98 persen menjadi MYR 3.750 per ton.
Nikel
Adapun harga nikel pada penutupan perdagangan Senin mengalami kenaikan. Harganya di London Exchange Market (LME) naik tipis 0,47 persen dari penutupan perdagangan sebelumnya, menjadi USD 22.228 per ton.
Timah
Berbeda dengan nikel, harga komoditas timah terpantau menurun pada penutupan perdagangan Senin. Harga timah di LME turun 1,28 persen dari penutupan perdagangan sebelumnya, menjadi USD 24.630 per ton.
ADVERTISEMENT