3 Pemain yang Tampil Ciamik saat Juventus Menang Dramatis atas Genoa

14 Januari 2021 8:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Juventus vs Genoa. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Juventus vs Genoa. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
Juventus berhasil memastikan satu tiket ke babak perempat final Coppa Italia 2020/21. Hal itu menyusul kemenangan dramatis mereka di laga melawan Genoa.
ADVERTISEMENT
Si Nyonya Tua harus bermain hingga 120 menit. Ya, laga ini berlangsung sengit sehingga skor sama kuat 2-2 bertahan hingga akhir babak kedua.
Juventus akhirnya mampu membikin gol di menit ke-105. Adalah Hamza Rafia yang sukses membobol gawang Genoa, sekaligus memastikan kemenangan untuk Juventus.
Berikut kumparanBOLA sajikan 3 Pemain yang Tampil Ciamik saat Juventus Menang Dramatis atas Genoa.

Dejan Kulusevski

Dejan Kulusevski dari Juventus melakukan selebrasi gol. Foto: MASSIMO PINCA/REUTERS
Pertama ada Dejan Kulusevski. Saat pertandingan baru berjalan 2 menit, Kulusevski sudah mampu membuka skor untuk Juventus.
Hal inilah yang meningkatkan semangat rekan-rekannya di atas lapangan. Hingga akhirnya, mereka sempat memimpin 2-0, sebelum Genoa menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Hamza Rafia

Nama selanjutnya adalah sang pencetak gol penentu kemenangan Juventus, Hamza Rafia. Ya, sebiji gol Hamza di babak extra time cukup untuk mengantarkan Juventus melaju ke fase selanjutnya.
ADVERTISEMENT
Laga tadi sekaligus menjadi debut bagi Hamza bersama tim utama Juventus. Sejatinya, ia masih merupakan penggawa Juventus U-23 yang berlaga di Serie C.

Cristiano Ronaldo

Pemain Juventus Cristiano Ronaldo saat melawan Fiorentina di Allianz Stadium, Turin, Italia, Selasa (22/12/2020). Foto: Massimo Pinca/REUTERS
Juventus melakukan 2 pergantian pemain di akhir babak kedua saat dihadapkan dengan situasi buntu. Andrea Pirlo memasukkan Hamza Rafia dan Cristiano Ronaldo.
Benar saja, Hamza sukses menjadi penentu kemenangan Juventus. Sementara, Ronaldo, meski tak mencatat namanya di papan skor, CR7 juga punya peran yang signifikan.
Serangan-serangan Juventus tampak lebih hidup saat Ronaldo masuk. Ronaldo juga turut berperan saat terjadi kemelut di depan gawang Genoa, yang berujung pada gol Hamza.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.