4 Rekor Cemerlang Pep Guardiola Usai Bawa Man City Juara Liga Inggris

12 Mei 2021 11:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pep Guardiola, pelatih Man City. Foto: Laurence Griffiths/Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pep Guardiola, pelatih Man City. Foto: Laurence Griffiths/Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
Pep Guardiola dan pasukan Man City asuhannya pantas berpesta usai resmi menjadi juara Liga Inggris 2020/21. Hasil ini didapat usai Manchester United (MU) kalah 1-2 dari Leicester City pada Rabu (12/5) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Sekali lagi, Guardiola menunjukkan kualitasnya sebagai pelatih jempolan. Pelatih asal Spanyol itu lagi-lagi mampu menjadi ahli taktik mumpuni bagi sekumpulan pemain bintang.
"Pada setiap musim, gelar Liga Inggris merupakan yang terpenting bagi kami. Ini adalah gelar di mana kami harus bermain setiap tiga hari dan tampil dengan semua lawan di kandang maupun tandang," tutur Guardiola, dikutip dari situs web Man City.
Gelar Liga Inggris musim ini sekaligus membuat Guardiola merengkuh sejumlah rekor. Apa saja? Silakan disimak.

1) Gelar ke-10 Pep Guardiola di Inggris

Pep Guardiola dan gelar Premier League pertamanya. Foto: Carl Recine/Reuters
Dengan Liga Inggris 2020/21, Pep Guardiola kini total telah mengoleksi 10 gelar juara di Inggris selama melatih Man City: Liga Inggris (3x), Piala FA (1x), Piala Liga Inggris (4x), Community Shield (2x).
ADVERTISEMENT
Raihan tersebut sudah cukup menjadikannya sebagai pelatih tersukses di Man City. Walau begitu, tetap ada yang kurang jika belum menjuarai Liga Champions.

2) Pep Guardiola samai raihan tiga pelatih legendaris

Pep Guardiola & Jose Mourinho Foto: Reuters/Carl Recine
Berdasarkan catatan akun Twitter @WilliamHill, Pep Guardiola kini telah memenangi gelar level teratas Liga Inggris sebanyak Jose Mourinho, Arsene Wenger, dan Bill Shankly. Kesamaan di antara mereka adalah meraihnya bersama satu klub yang sama.
Sebagai informasi, Mourinho meraih tiga gelar Liga Inggris bersama Chelsea, Wenger bersama Arsenal, dan Shankly bersama Liverpool. Tentu saja, Guardiola hanya meraihnya bersama Man City.

3) Pep Guardiola setara Kenny Dalglish

Kenny Dalglish saat konferensi pers. Foto: AFP/Paul Ellis
Menurut Opta Joe, Pep Guardiola telah memenangi gelar Liga Inggris dalam tiga dari lima musim pertamanya. Ini mirip seperti pencapaian Kenny Dalglish di Liverpool yang memimpin tim menjuarai Liga Inggris pada musim 1985/86, 1987/88, dan 1989/90.
ADVERTISEMENT

4) Pep Guardiola si pakar juara

Pep Guardiola, pelatih Manchester City, menggenggam trofi Piala Liga Inggris. Foto: Reuters/Matthew Childs
Dikutip dari @SkySportsStatto, Pep Guardiola telah melatih dalam 12 musim kompetisi papan atas. Selama itu, dia tidak pernah menjalani dua musim berturut-turut tanpa menjuarai liga domestik.
Trofi liga domestik Guardiola sebagai pelatih: Barcelona (2008/09, 2009/10, 2010/11), Bayern Muenchen (2013/14, 2014/15, 2015/16), Man City (2017/18, 2018/19, 2020/21).
Kalaupun tidak juara, tim besutan Guardiola tak pernah finis di luar tiga besar: Barcelona runner up Liga Spanyol 2011/12, Barcelona peringkat tiga Liga Spanyol 2016/17, Man City runner up Liga Inggris 2019/20. Pada musim 2012/13, dia absen melatih.
***