5 Fakta Menarik Jelang Barcelona vs Real Madrid

24 Oktober 2020 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertandingan antara Real Madrid vs Barcelona di stadion Santiago Bernabeu, Madrid. Foto: AFP/OSCAR DEL POZO
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan antara Real Madrid vs Barcelona di stadion Santiago Bernabeu, Madrid. Foto: AFP/OSCAR DEL POZO
ADVERTISEMENT
Barcelona akan menjamu Real Madrid di pekan ketujuh Liga Spanyol. Duel dua tim dengan rivalitas tinggi ini akan tersaji di Camp Nou Stadium, Sabtu (24/10) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Real Madrid duduk di posisi tiga klasemen dengan raihan 10 angka. El Real sukses meraih tiga kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah dari lima perjumpaan terakhir.
Sementara, lawannya berada di posisi yang lebih buruk. Barcelona kini menempati posisi 10 klasemen dengan raihan 7 angka. Pasukan Ronald Koeman hanya meraih dua kemenangan dan sekali imbang dari empat laga yang sudah dilaluinya.
Di sini, kumparanBOLA coba menyajikan lima fakta menarik dari laga yang bertajuk El Clasico itu.

Tren Negatif Real Madrid

Meski berada di posisi yang lebih baik, Madrid tak langsung menjadi favorit untuk menang. Terlebih, pasukan Zinedine Zidane sedang berada dalam tren yang tak baik.
Dari dua laga terakhir, Madrid selalu kalah. Pekan lalu, Madrid kalah dari Cadiz di Estadio Alfredo Di Stefano dengan skor 1-0. Pada Rabu (21/10) lalu, Madrid kalah dari Shakhtar Donetsk di matchday I Liga Champions dengan skor 2-3.
ADVERTISEMENT

Rekor Apik Zidane di Camp Nou

Meski memiliki tren yang negatif, Madrid tak perlu risau. Sebab, pelatih mereka yakni Zinedine Zidane punya rekor yang apik di Camp Nou.
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid. Foto: REUTERS/Sergio Perez
Dari lima kali Zidane melatih Madrid mendampingi Barcelona, El Real Menang dua kali dan tiga kali berakhir imbang. Madrid juga sukses membuat delapan gol dari lima laga tersebut.

Pertama Kalinya El Clasico Tanpa Penonton

Ini merupakan kali pertama duel Barcelona vs Real Madrid berlangsung tanpa penonton. Penyebaran virus corona yang masih masif di Spanyol membuat La Liga memutuskan tak mengizinkan kedua pendukung untuk hadir ke dalam stadion.

Puasa Gol Lionel Messi

Messi sedang melempem kalau berjumpa Madrid. Di lima pertemuan terakhir, tak ada gol yang bisa dibuat oleh pemain asal Argentina itu.
Pemain Barcelona Lionel Messi pada pertandingan FC Barcelona vs Girona di Stadion Johan Cruyff, Barcelona, Spanyol, (16/9). Foto: Albert Gea/REUTERS
Terakhir kali Lionel Messi membuat gol yakni di ajang La Liga musim 2017/18. Saat itu, laga yang digelar di Camp Nou berakhir dengan skor imbang 2-2.
ADVERTISEMENT

Menanti Pendar Ansu Fati

Bukan Messi bukan pula Antoine Greizmann. Pencetak gol terbanyak Barcelona sejauh ini jatuh kepada Ansu Fati. Tiga gol sudah dibuat oleh Fati dari tiga penampilannya bersama Barcelona sejauh ini.
Menariknya, Fati bisa membuat gol dari rata-rata 1,5 tendangan ke gawang yang bisa mereka buat. Nah, Fati memiliki kans besar untuk bisa menambah golnya lagi malam nanti. Apalagi, pemain berusia 17 tahun itu diperkirakan akan tampil dari menit awal di laga menghadapi Real Madrid.
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona