5 Pemain Timnas Indonesia yang Nomor Punggungnya Diacak saat Lawan Vietnam

8 Juni 2021 11:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Indonesia Evan Dimas berusaha melewati hadangan pemain Timnas Vietnam Que Ngoc Hai pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6).  Foto: Humas PSSI/HO/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia Evan Dimas berusaha melewati hadangan pemain Timnas Vietnam Que Ngoc Hai pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6). Foto: Humas PSSI/HO/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia dibantai Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. Skuat 'Garuda' dikalahkan dengan skor 0-4 di Al Maktoum Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6).
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan Vietnam dicetak oleh Nguyen Tienn Linh (51'), Nguyen Quang Hai (62'), Nguyen Cong Phưong (67'), dan Vu Van Thanh (74').
Hasil ini membuat Vietnam kian kokoh di puncak klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan koleksi 14 poin. Sementara, Indonesia masih di dasar klasemen sebab hanya memiliki 1 poin.
Ada hal menarik yang dilakukan pelatih Indonesia, Shin Tae-yong, pada laga tersebut. Pelatih asal Korea Selatan itu tampaknya melakukan strategi khusus dengan mengacak nomor punggung beberapa penggawa timnas dari laga sebelumnya kontra Thailand.
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan menyundul bola ke arah gawang Timnas Vietnam pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6). Foto: Humas PSSI/HO/ANTARA FOTO
Berikut kumparan sajikan daftar pemain Timnas yang berganti nomor punggung di laga kontra Vietnam. Silakan disimak.

Pratama Arhan

Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6). Foto: Instagram/@PSSI
Pemain pertama dalam daftar ini adalah Pratama Arhan. Sama seperti saat lawan Thailand, ia dipercaya Shin Tae-yong tampil sejak menit awal pada laga ini. Arhan mengisi pos bek kiri pada lini pertahanan Timnas Indonesia.
ADVERTISEMENT
Uniknya, pada laga kontra Vietnam, Arhan mengenakan nomor punggung 5. Padahal, ia memakai kostum bernomor 11 di pertandingan melawan Thailand.
Arhan sendiri tampil solid di babak pertama dengan melepaskan tekel-tekel apik. Namun, ia mulai kehilangan fokus pada babak kedua.

Asnawi Mangkualam

Pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam Nguyen Tuan Anh pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6). Foto: Humas PSSI/HO/ANTARA FOTO
Shin Tae-yong kembali menempatkan mantan pemain PSM Makassar ini sejak awal kontra Vietnam. Posisinya sebagai bek sayap kanan sejauh ini belum bisa tergantikan.
Kecepatan dan skill yang dimilikinya sebagai bek sayap, membuat Asnawi menjadi salah satu kunci keberhasilan Timnas Indonesia menahan Vietnam tanpa gol di babak pertama.
Pada laga ini, Asnawi memakai nomor punggung 17. Padahal, ia memakai nomor 14 saat melawan Thailand.

Syahrian Abimanyu

Syahrian Abimanyu bersama Newcastle Jets. Foto: Instagram/@newcastlejetsfc
Syahrian Abimanyu tampil bagus pada babak pertama. Ia sukses membantu peran sebagai gelandang jangkar bersama Evan Dimas, yang bergantian membantu keseimbangan di tengah.
ADVERTISEMENT
Namun, Syahrian Abimanyu kendor setelah Vietnam mencetak gol pertama. Ia seperti kehilangan fokus setelahnya. Syahrian memakai nomor 8 pada laga kontra Vietnam. Sebelumnya, ia menggunakan jersi bernomor 17.

Kushedya Hari Yudo

Pemain Timnas Indonesia Kushedya Yudo berusaha melewati pemain Timnas Vietnam pada pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6). Foto: Instagram/@PSSI
Peran Yudo di lini depan Indonesia pada laga ini tidak banyak terlihat. Sebab, Vietnam berhasil membombardir daerah pertahanan Skuat 'Garuda' sejak awal pertandingan. Ia bahkan harus turun hingga jauh ke belakang untuk menjemput bola.
Pada laga ini, Yudo diberikan kostum bernomor 14. Ia memakai nomor punggung 9 ketika Timnas Indonesia bermain imbang 2-2 kontra Thailand.

Egy Maulana Vikri

Egy Maulana Vikri konferensi pers sebelum pertandingan melawan Vietnam. Foto: Youtube PSSI TV
Egy harus memulai laga dari bangku cadangan di pertandingan melawan Vietnam. Ia baru dimasukkan pada awal babak kedua oleh Shin Tae-yong. Egy memakai nomor punggung 7. Sementara di laga melawan Thailand, sang pemain mengenakan nomor 10.
ADVERTISEMENT
Peluang terbaik Indonesia di laga ini pun dicatatkan oleh Egy. Pada menit ke-70, ia melepaskan tembakan keras ke gawang Vietnam. Sayangnya, bola masih membentur mistar gawang.
****
ADVERTISEMENT