Achraf Hakimi Tentukan Masa Depannya Saat Pandemi Corona Berakhir

5 April 2020 6:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Achraf Hakimi merayakan kemenangan Dortmund atas Inter. Foto: AFP/Ina Fassbender
zoom-in-whitePerbesar
Achraf Hakimi merayakan kemenangan Dortmund atas Inter. Foto: AFP/Ina Fassbender
ADVERTISEMENT
Belum ada pembicaraan apa pun terkait Achraf Hakimi. Alejandro Camano selaku agen menyatakan bahwa kliennya itu baru akan membicarakan masa depan saat pandemi corona berakhir.
ADVERTISEMENT
Sejak pertengahan 2018 hingga kini, sang full-back berstatus pemain pinjaman di Borussia Dortmund. Namun, perjanjian tersebut akan segera berakhir pada Juni mendatang.
Dortmund sendiri berharap bisa melanjutkan kerja sama mereka dengan Hakimi. Masalahnya, Real Madrid selaku pemilik ingin membawanya pulang dan memperpanjang kontrak hingga 2023.
Pemain Dortmund, Achraf Hakimi, dikepung Stefan de Vrij dan Marcelo Brozovic. Foto: AFP/Marco Bertorello
"Kontrak dengan Real Madrid masih sama seperti yang kami negosiasikan sejak 2017. Itu akan berakhir pada Juni 2022 mendatang," kata Camano kepada Spox, dilansir Football-Italia.
"Kami mesti menunggu dan melihat situasinya. Setelah krisis karena corona ini berakhir, kami akan duduk bersama dengan Madrid dan Dortmund untuk mendiskusikannya," sambung dia.
Pemain asal Maroko ini tampil apik sejak dipinjamkan ke Dortmund. Khusus pada musim 2019-20, dia mampu mencatatkan 7 gol dan 10 assist di seluruh kompetisi.
ADVERTISEMENT
Torehan tersebut membuat banyak klub kepincut. Selain Madrid dan Dortmund sendiri, Juventus dan Paris Saint-Germain kabarnya mulai ancang-ancang untuk merekrut sang pemain.