Ajax Juara Eredivisie, Akhiri Puasa 5 Tahun

16 Mei 2019 3:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi gol pemain-pemain Ajax di laga melawan AEK. Foto: Reuters/Costas Baltas
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi gol pemain-pemain Ajax di laga melawan AEK. Foto: Reuters/Costas Baltas
ADVERTISEMENT
Tak perlu lama-lama Ajax Amsterdam meratapi kegagalan menjuarai Liga Champions setelah tersingkir dari Tottenham Hotspur di babak semifinal. Pasalnya, tim beralias de Godenzonen sukses merengkuh trofi mayor lain sebagai pelipur lara.
ADVERTISEMENT
Adalah pentas Eredivisie 2018/19 yang melahirkan kesuksesan bagi Ajax. Anak-anak asuh Erik ten Hag keluar mengunci gelar juara seusai menang 4-1 di kandang De Graafschap, Kamis (16/5/2019) dini hari WIB.
Dengan kemenangan tersebut, Ajax finis di puncak klasemen berbekal raihan 86 poin dari 34 pertandingan. Terbentang gap tiga angka atas PSV Eindhoven di tempat kedua.
Tak cuma lewat poin, superioritas Ajax terpapar dari produktivitas. Tim ibu kota Belanda ini tercatat mengemas 119 gol dan cuma menderita 32 kemasukan. Dengan kata lain, Ajax menorehkan +87 untuk selisih gol, unggul jauh atas PSV yang cuma surplus 72 gol.
Koleksi 119 gol dalam satu musim kompetisi Eredivisie patut masuk buku sejarah Ajax. Pasalnya, hanya dua kali mereka mengumpulkan gol lebih banyak, yakni pada musim 1966/67 (122) serta 1985/86 (120).
ADVERTISEMENT
Atas performa tajam mereka musim ini, Ajax patut berterima kasih kepada tiga nama: Dusan Tadic, Hakim Ziyech, serta Klaas-Jan Huntelaar. Ketiganya merangkum 62 gol atau 52% dari total raihan tim.
Adapun, gelar juara kali ini menjadi kali ke-34 bagi Ajax atau menegaskan status mereka sebagai klub tersukses di Eredivisie. Namun, kesuksesan menjadi semakin bermakna karena tim ibu kota Belanda itu mengakhiri puasa selama lima tahun.
Ya, trofi Eredivisie terakhir Ajax hadir pada musim 2013/14 lalu. Kursi pelatih masih dikuasai Frank de Boer ketika itu.
Catatan lain dari kesuksesan Ajax yakni raihan gelar ganda. Sebelumnya, mereka telah menjuarai KNVB Cup dengan menaklukkan Willem II di final. Ajax pun menjadi tim pertama yang mengawinkan trofi Eredivisie dan KNVB sejak PSV Eindhoven pada 2005 silam.
ADVERTISEMENT