Aksi Neymar Naik Helikopter Seharga Rp 221 M ke Kamp Latihan Timnas Brasil

23 Juli 2021 13:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Brasil, Neymar suasana selama latihan. Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Brasil, Neymar suasana selama latihan. Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sosok Neymar sempat hangat menjadi perbincangan jelang persiapan berlaga di Copa America 2019. Bintang Brasil ini membuat sensasi dengan berangkat ke kamp latihan Selecao dengan kendaraan yang tak lazim digunakan pesepak bola top Eropa. Penyerang yang kala itu berusia 27 tahun ini datang dengan membawa helikopter pribadi yang bernilai fantastis.
ADVERTISEMENT
Di sebuah lapangan, Neymar turun dengan helikopter pribadi yang terdapat inisial ‘NJR’ di bagian ekor. Aksi tersebut lantas mencuri perhatian penggemar yang telah menanti kedatangannya di luar pagar.
Nahas bagi Neymar, sudah berhasil mencuri perhatian publik dengan kedatangan yang menghebohkan ke kamp pelatihan Timnas Brasil, ia justru gagal tampil di Copa America 2019. Cedera saat menjalani laga uji coba melawan Qatar jadi penyebab dirinya batal berlaga di gelaran akbar antarnegara Amerika Latin ini.
Helikopter milik Neymar sendiri merupakan hasil kolaborasi antara perusahaan penerbangan Airbus dengan perusahaan otomotif asal Jerman, Mercedes-Benz. Diwartakan Bild, helikopter dengan tipe Airbus H-145 ini memiliki harga yang begitu fantastis, yakni 13 juta euro (sekitar Rp 221 M).
ADVERTISEMENT
Tentunya, harga yang mahal turut dibarengi dengan spesifikasi mesin yang menakjubkan. Dilaporkan, bahwa helikopter yang memiliki panjang mencapai 13,64 meter ini mampu menyentuh kecepatan hingga 241 km/jam.
Selain itu, helikopter yang dapat menampung hingga 11 orang ini turut dilengkapi dengan interior yang menawan dengan rancangan khusus ala Mercedes-Benz.
Terdapat fakta menarik tentang pemilihan warna hitam di helikopter mewah Neymar. AS melansir penggawa klub Paris Saint-Germain ini terinspirasi dari mobil tokoh super hero kesukaannya, Batman.
Baru-baru ini, Neymar kembali memamerkan helikopter mewahnya ketika tengah bersantai di kediamannya di Rio de Janeiro. Melalui Instagram, eks pemain Barcelona ini membagikan unggahan yang menampilkan potret dirinya mengenakan sweater dengan latar belakang helikopter pribadinya.
Tak mengherankan jika Neymar memiliki kendaraan yang mewah, sekalipun itu helikopter. Faktor utamanya adalah gaji selangit yang diterimanya di PSG. Berdasarkan data dari laman Salary Sport, di tahun 2021 bayaran yang diterima Neymar dari raksasa Prancis tesebut mencapai 44,668 juta poundsterling (sekitar Rp 890 miliar) per tahun.
ADVERTISEMENT
Penulis: Alif Zaky Assidiqi