Alisson Becker Rengkuh Yachine Trophy 2019

3 Desember 2019 4:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Maksud hati mau menyelamatkan, eeeh...Alisson malah dikartu merah. Foto: REUTERS/Eddie Keogh
zoom-in-whitePerbesar
Maksud hati mau menyelamatkan, eeeh...Alisson malah dikartu merah. Foto: REUTERS/Eddie Keogh
ADVERTISEMENT
Gelar individu belum berhenti datang kepada Alisson Becker. Pada Selasa (3/12/2019), Alisson dianugerahi Yachine Trophy 2019. Ini adalah penghargaan untuk kiper terbaik dunia yang dirilis oleh France Football.
ADVERTISEMENT
Tak sampai di situ. Alisson juga jadi pesepak bola pertama yang menimang trofi ini. Yep, 2019 merupakan edisi perdana Yachine Trophy.
Pembicaraan tentang Alisson tidak akan berjauh-jauhan dengan performanya bersama Liverpool. Jagat sepak bola dibuat geger dengan kedatangannya ke Anfield jelang musim 2018/19. Namun, harganya yang selangit pada akhirnya sanggup menyunggingkan senyuman di wajah Juergen Klopp.
Alisson Becker raih Trophee Yachine 2019 Foto: REUTERS/Christian Hartmann
Liverpool tak cuma tangguh dalam menyerang, tetapi juga alot dalam bertahan. Hasilnya tentu tampak dari Premier League 2018/19. Liverpool yang finis sebagai runner up berhasil membukukan 21 cleansheet.
Alisson juga tampil impresif bersama Liverpool di Liga Champions. Liverpool memang kebobolan 12 kali. Namun, kompetisi liga tidak sama dengan Liga Champions.
Tim-tim bisa tampil begitu trengginas di sepanjang perhelatan elite Eropa ini. Meski demikian, Liverpool menutup kompetisi sebagai kampiun.
ADVERTISEMENT
Tak heran jika Alisson dinobatkan sebagai kiper terbaik di Premier League dan Liga Champions. Itu belum ditambah dengan gelar Kiper Terbaik Copa America 2019, ketika ia berlaga bersama Timnas Brasil.
Mau mengalahkan Liverpool? Taklukkan dulu si Alisson Becker. Foto: Reuters/Jason Cairnduff
Segala pencapaian yang disegelnya pada 2018/19 bermuara pada dua penghargaan bergengsi. Alisson berhasil mengawinkan gelar Penjaga Gawang Terbaik UEFA dengan Penjaga Gawang Terbaik FIFA. Kedua penghargaan bergengsi itu lantas ditutup dengan Yachine Trophy 2019.
Ngomong-ngomong soal Yachine Trophy, nama itu diambil dari nama pesepak bola legendaris, Lev Yashin. Pemain asal Rusia itu adalah kiper pertama dan masih jadi satu-satunya yang berhasil merengkuh gelar Ballon d'Or.
Yashin meraih trofi bola emas itu pada 1963. Ketika itu, ia berhasil mengalahkan Gianni Rivera dan Jimmy Greaves yang masing-masing ada di podium kedua dan ketiga.
ADVERTISEMENT