Anggota Exco PSSI Setuju Liga 1 Musim 2020 Tak Lagi Dilanjutkan

18 Januari 2021 13:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua, Wakil Ketua, dan anggota Exco PSSI 2019-2023. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua, Wakil Ketua, dan anggota Exco PSSI 2019-2023. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Klub-klub peserta Liga 1 dan Liga 2 Indonesia baru saja mengadakan pertemuan dengan PT LIB. Dalam pertemuan itu, muncul usulan untuk tak lagi melanjutkan gelaran Liga 1 2020.
ADVERTISEMENT
Semua klub sepakat untuk memulai musim kompetisi yang baru. Apalagi, musim 2020 sudah dihentikan sejak Maret tahun lalu karena pandemi virus corona yang melanda Indonesia.
Namun, keinginan klub-klub Liga 1 untuk memulai kompetisi baru tak bisa langsung disetujui. Usulan tersebut harus disetujui dalam rapat oleh anggota exco PSSI.
Sejatinya, anggota komite eksekutif PSSI setuju dengan keinginan klub tersebut. Salah satunya adalah Hasani Abdulgani. Ya, Hasani sudah dari awal tak setuju kompetisi musim 2020 dilanjutkan.
Meski begitu, Hasani tak mengetahui apa usulan ini diterima oleh rekan-rekan exco yang lain.
Pemain Persija Jakarta dan Bhayangkara FC melakukan salam siku usai pertandingan Liga 1 2020 di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (14/3). Foto: ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari
"Dari awal, saya sudah mengatakan kompetisi 2020 sudah selesai. Alasannya karena kondisi pandemi tidak kunjung membaik. Mari kita persiapkan kompetisi 2021 dengan baik," tutur Hasani kepada kumparan, Senin (18/1) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Hasani menambahkan baiknya kompetisi dimulai pada pertengahan 2021 mendatang. Selain itu, Hasani juga mengusulkan adanya turnamen pramusim agar tim bersiap mengarungi musim yang baru.
"Idealnya setelah lebaran dimulai dengan turnamen pre-season lalu baru di mulai kompetisi penuh start-nya disekitar Juli atau Agustus 2021," tambah Hasani.
Pemain Persebaya David Da Silva berebut bola dengan pemain Persik Kediri pada pertandingan Liga 1 2020 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (29/2). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Sebelumnya, Jumat (15/1) klub-klub Liga 1 dan Liga 2 menggelar pertemuan secara virtual dengan PT LIB. Ada enam usulan yang dihasilkan dari pertemuan tersebut.
Kendati begitu, usul-usul tersebut belumlah final. PT LIB akan membawa usulan-usulan itu ke dalam rapat exco PSSI.
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.