Argentina Harap-harap Cemas, Prancis Akan Berikan Mimpi Buruk untuk Lionel Messi

17 Desember 2022 14:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Timnas Prancis Theo Hernandez usai mencetak gol ke gawang Timnas Maroko pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar. Foto: Dylan Martinez/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Timnas Prancis Theo Hernandez usai mencetak gol ke gawang Timnas Maroko pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar. Foto: Dylan Martinez/REUTERS
ADVERTISEMENT
Prancis dan Argentina akan saling beradu kekuatan pada partai final Piala Dunia 2022. La Albiceleste harap-harap cemas, sebab tim besutan Didier Deschamps akan tampil habis-habisan demi membawa pulang trofi Piala Dunia untuk kedua kalinya secara beruntun.
ADVERTISEMENT
Penyerang Prancis, Olivier Giroud, bertekad akan memberikan mimpi buruk untuk Lionel Messi. Ia tidak akan membiarkan La Pulga menikmati kebahagian meraih juara Piala Dunia 2022.
"Messi adalah pemain yang luar biasa. Tapi kami tidak akan membiarkan dia menikmati malam terbaik yang bisa dia miliki. Kami ingin memenangkan pertandingan ini dan Piala Dunia dan kami akan mencoba segalanya untuk menghentikannya," ujar Giroud, dikutip dari Goal International.
"Tidak hanya Messi di tim itu. Mereka memiliki pemain hebat yang bekerja untuk tim juga. Itu sebabnya mereka sangat kuat," lanjut pemain berusia 36 tahun tersebut.
Selebrasi pemain Timnas Argentina Lionel Messi usai mencetak gol ke gawang Timnas Kroasia pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Lusail, Lusail, Qatar. Foto: Carl Recine/REUTERS
Senada dengan Giroud, Theo Hernandez juga memiliki ambisi yang kuat mengantarkan Prancis menjadi kampiun. Meski lawan yang dihadapi terdapat sosok Messi, itu tak membuat Theo merasa takut.
ADVERTISEMENT
"Memainkan dua final Piala Dunia berturut-turut adalah momen yang luar biasa. Kami akan bekerja keras untuk memenangkan final ini. Sekarang kami harus memikirkan final," kata Theo kepada RAI Sport.
Prancis vs Argentina Foto: Michael Dalder/Reuters
Pada edisi sebelumnya, yakni 2018, Prancis keluar sebagai jawara usai mengalahkan Kroasia di partai final. Dalam perjalanannya, Les Bleus berhasil menyingkirkan Argentina di babak 16 besar dengan skor 4-3.
Adapun duel Prancis kontra Argentina di final Piala Dunia 2022 akan berlangsung pada Minggu (18/12) malam WIB. Laga tersebut akan digelar di Lusail Stadium, Qatar. Lantas, siapakah yang akan keluar sebagai kampiun? Patut dinantikan.