Arthur Tak Mau Kembali dari Brasil, Presiden Barcelona Marah Besar

2 Agustus 2020 15:45 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden FC Barcelona, Josep Maria Bartomeu. Foto: Josep Lago/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Presiden FC Barcelona, Josep Maria Bartomeu. Foto: Josep Lago/AFP
ADVERTISEMENT
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, marah besar menanggapi situasi salah satu pemainnya, Arthur. Ia menyebut tindakan Arthur "tidak dapat diterima" dan "tidak menghormati rekan setimnya".
ADVERTISEMENT
Pemain bernama lengkap Arthur Henrique Ramos de Oliveira Melo itu tak mau kembali ke Barcelona selepas transfernya ke Juventus dirampungkan. Padahal, Sabtu (8/8) nanti Barcelona bermain melawan Napoli dalam lanjutan Liga Champions.
Saat ini, Arthur tengah berada di Brasil. Ia pulang ke negara asalnya setelah La Liga Spanyol selesai berjalan, dan dijadwalkan pulang seminggu yang lalu untuk menjalani tes COVID-19.
Namun demikian, pemain 23 tahun itu malah tak mau kembali ke Barcelona. Menurut Goal.com, ia tak ingin bermain lagi buat Quique Setien.
"Apa yang Arthur lakukan adalah tidak menghormati teman setimnya, sebab tim ini mau tampil bagus di Liga Champions. Sungguh tidak logis ketika tim menghadapi partai yang demikian penting, tapi seorang pemain malah memutuskan sepihak untuk tak lagi berada di tim," ujar Bartomeu kepada SPORT, Selasa (2/8).
Arthur Melo (tengah) saat bela Barcelona. Foto: REUTERS/Albert Gea/File Photo
"Dia menelepon dan berkata, 'Aku tidak akan kembali, aku akan tinggal di Brasil.' Ini adalah keputusannya, padahal tak ada yang memberi dia izin.
ADVERTISEMENT
"Ini benar-benar tidak bisa dibenarkan dan sulit untuk dimengerti. Ini bentuk indisipliner yang tidak bisa diterima. Kami akan menuntutnya sebab tak ada alasan untuk tindakan seperti ini," ujar Bartomeu.
Tindakan Arthur itu jelas menyalahi kontraknya dengan Barcelona. Meski transfer kepindahannya ke Juventus sudah ditandatangani dengan nilai transfer 72 juta euro, kesepakatan kedua tim adalah Arthur masih harus bermain buat Barcelona sampai Liga Champions selesai—begitu pula Miralem Pjanic yang pindah dari Juve ke Barcelona.
*** Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.