Cara Pemain Persebaya Tetap Bugar di Masa Pandemi Corona

8 Juli 2020 12:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Patrich Wanggai (tengah) saat melakukan selebrasi usai membobol dalam laga Piala Gubernur di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) Bangkalan, Jawa Timur, Senin (10/2). Foto: ANTARA FOTO/Saiful Bahri
zoom-in-whitePerbesar
Patrich Wanggai (tengah) saat melakukan selebrasi usai membobol dalam laga Piala Gubernur di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) Bangkalan, Jawa Timur, Senin (10/2). Foto: ANTARA FOTO/Saiful Bahri
ADVERTISEMENT
Para pemain Persebaya Surabaya terpaksa diliburkan karena kekosongan agenda akibat pandemi virus corona. Namun, bukan berarti para pemain bisa berleha-leha saat tidak ada kompetisi seperti saat ini.
ADVERTISEMENT
Tim pelatih tetap meminta para pemain 'Bajul Ijo' melakukan latihan secara mandiri. Tujuannya, agar kondisi fisik para pemain Persebaya tetap terjaga dan bugar saat kompetisi kembali dimulai.
Salah satu menu latihan mandiri diberikan fisioterapis Persebaya, Samudra. Patrich Wanggai, penyerang Persebaya, mengaku telah menjalankan instruksi tersebut sejak pemain diliburkan.
"Saya sudah ikut program dari Sam sekitar empat bulan, setelah liga berhenti langsung inisiatif ikut program," kata Patrick, dikutip dari laman Persebaya.
Pemain 32 tahun tersebut melanjutkan, menu latihan yang diberikan sangat membantu dalam menjaga kondisi fisiknya. Salah satu manfaat yang langsung dirasakan Patrich adalah penurunan berat badan yang cukup signifikan.
"Jelas terbantu untuk menjaga kondisi fisik. Dan yang paling saya rasakan berat badan turun cukup banyak setelah mengikuti program," tutur Patrich.
ADVERTISEMENT
Tim pelatih memang tak menerapkan aturan sanksi atau denda bagi pemain yang mengalami kenaikan berat badan, asal tidak berlebihan. Namun, Patrich yang pernah bermain di Persipura Jayapura itu tetap ingin fisiknya lebih prima saat kembali merumput.
Penyerang dengan nomor punggung 27 itu melakukan beberapa hal untuk menjaga berat badannya. Selain diet ketat, ia juga rutin berlatih di gym dan lapangan tenis di apartemennya bersama Oktafianus Fernando dan Makan Konate.
Aryn Williams (kanan, kostum nomor 28) dalam sebuah sesi latihan bersama skuat Persebaya. Foto: Dok. Media Persebaya
"Kita latihan di gym dan di outdoor, di lapangan tenis, kita selang seling biar tidak bosan. Yang pasti saya juga menjaga pola makan, mulai dari membatasi porsi makan dan membatasi jam makan. Saya terakhir makan jam 8 malam," ia menambahkan.
ADVERTISEMENT
Patrich sendiri baru bergabung dengan Persebaya di Liga 1 2020. Sebelumnya, ia memiliki pengalaman memperkuat sejumlah klub di Indonesia. Mulai dari Persipura, Persidafon Dafonsoro, Sriwijaya FC, Borneo FC, Persib Bandung, hingga Kalteng Putra.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.