Di Tengah Pandemi COVID-19, Pelatih Bali United Pilih Menetap di Bali

6 April 2020 17:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Bali United mengarahkan pemain saat menjalani laga uji tanding vs Persela Lamongan.
 Foto: Dok. Media Bali United
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Bali United mengarahkan pemain saat menjalani laga uji tanding vs Persela Lamongan. Foto: Dok. Media Bali United
ADVERTISEMENT
Ketika pandemi COVID-19 melanda Indonesia, pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra, memutuskan untuk tetap tinggal di Bali. Ia memiliki alasan tersendiri untuk itu.
ADVERTISEMENT
Sejatinya, Teco memberikan keleluasaan bagi para pemain lain untuk pulang kampung selama pandemi COVID-19 ini. Para pemain lokal bahkan sudah pulang sejak 16 Maret lalu, meski ada beberapa yang tinggal seperti M. Taufiq maupun Samuel Reimas.
Baru-baru ini, para pemain asing juga memutuskan pulang kampung. Brwa Nouri pulang ke Swedia pekan lalu, sedangkan Paulo Sergio pulang ke Portugal bersama keluarganya. Ilija Spasojevic pun kembali ke Montenegro.
Namun, ketika para pemainnya pulang kampung, Teco justru memilih untuk tetap tinggal di Bali, alih-alih pulang ke Brasil. Alasannya, putri kedua Teco, Gabriella Cugurra, masih belum genap berumur satu tahun.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra 'Teco', saat menghadiri jumpa pers usai jumpa Barito Putera. Foto: Dok. Media Bali United
"Saya pilih tetap di Bali saja bersama keluarga. Kami sekeluarga sudah mempertimbangkan dan memang lebih baik kami di Bali saja," ujar Teco, dilansir situs resmi Bali United.
ADVERTISEMENT
"Kalau pemain, ada yang sudah pulang, ada juga yang tetap tinggal di Bali. Yang jelas, mereka pasti balik buat lebih dekat dengan keluarganya. Saya juga berharap situasi ini (pandemi COVID-19) bisa cepat berakhir dan tim bisa latihan lagi," tambahnya.
Selama berada di rumah, Teco mengaku tidak pernah membeli makanan di luar. Sang istri, Miran Cugurra, kerap menyajikan makanan khas Brasil. Setidaknya, hal itu dapat mengobati rasa rindunya akan kampung halaman.
"Selama libur ini, istri yang selalu masak di rumah. Kami lebih memilih untuk makan di rumah saja daripada makan di luar," ujar Teco.
"Makanan yang biasa kami makan pastinya makanan khas Brazil. Jadi memang untuk masalah makanan tidak ada masalah untuk kami sekeluarga," lanjutnya.
Pelatih Bali United, Stefano Teco Cugurra, beserta anak dan istrinya berfoto untuk kumparan di Rumah Sakit Siloam, Kuta, Bali. Foto: Foto: kumparan/ Alan Kusuma
Hingga kini, para pemain Bali United sendiri masih diliburkan. Hal itu terkait dengan ditundanya kompetisi Liga 1 dan Liga 2 hingga 29 Mei akibat pandemi COVID-19 yang merebak di Indonesia.
ADVERTISEMENT
===
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!