Gabriel Jesus

Gabriel Jesus, Petarung Muda di Lini Serang Manchester City

2 Januari 2020 13:15 WIB
comment
56
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gabriel Jesus merayakan gol ke gawang Everton. Foto: REUTERS/Andrew Yates
zoom-in-whitePerbesar
Gabriel Jesus merayakan gol ke gawang Everton. Foto: REUTERS/Andrew Yates
ADVERTISEMENT
Gabriel Jesus menjadi aktor utama kemenangan Manchester City atas Everton di Etihad Stadium, Kamis (2/1/2020) dini hari WIB. Ia sukses mencetak dua gol di laga tersebut.
ADVERTISEMENT
Bagi Jesus, torehan ini membuatnya melanjutkan tren positif dalam laga City melawan Everton. Melansir Squawka, Jesus tercatat sudah mencetak 7 gol dalam lima laga teraktual City vs Everton. Kondisi ini menjadikan Everton sebagai salah satu lumbung gol bagi penyerang asal Brasil tersebut.
Torehan dua gol ke gawang Everton tadi juga menambah catatan gol Jesus. Di musim 2019/20, ia sudah mencetak 13 gol dan 6 assist dalam 26 penampilannya bersama City di seluruh ajang.
Penampilan apik Jesus di laga lawan Everton ini juga mampu membuat Pep Guardiola semringah. Guardiola menilai, grafik performa pemain 22 tahun itu meningkat dari hari ke hari.
"Ia [Jesus] masih muda dan kita tidak boleh lupa itu. Namun, caranya bertarung memang baik. Setiap hari ia semakin baik, ia terus berkembang," ujar Guardiola, dilansir situs resmi City.
ADVERTISEMENT
"Kariernya di sini memang banyak naik turunnya. Namun, bagi saya, ia tetap pemain yang luar biasa," lanjutnya.
Menilik permainan Jesus ini, Guardiola pun yakin bahwa kelak ia bisa menjadi penerus Sergio Aguero. Pemain asal Argentina itu masih belum tergantikan di lini depan City. Ia sudah mencetak 14 gol dari 19 laga di semua ajang musim ini.
"Sergio [Aguero] memang tak tergantikan. Sudah banyak yang ia catatkan di sini, salah satunya adalah gol penentu [gelar juara Premier League 2011/12] melawan QPR (Queens Park Rangers). Namun, ia tetap membutuhkan calon penerus," ujar Guardiola.
Gabriel Jesus merayakan gol bersama rekan setimnya. Foto: REUTERS/Andrew Yates
"Sergio punya penerus yang apik bernama Gabriel [Jesus]. Mereka memiliki hubungan yang baik. Pekan lalu [melawan Sheffield] Sergio jadi penentu kemenangan, sekarang [melawan Everton] penentunya adalah Gabriel," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Tugas Gabriel Jesus sebagai juru gedor City masih akan berlanjut. Salah satu ujian yang akan ia jalani adalah ketika Manchester City menghadapi Manchester United dalam babak semifinal Piala Liga Inggris 2019/20.
===
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo, buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten