Gol Higuain dan Jorginho Bawa Chelsea Kalahkan Fulham

3 Maret 2019 23:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain-pemain Chelsea. Foto: REUTERS/Eddie Keogh
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain-pemain Chelsea. Foto: REUTERS/Eddie Keogh
ADVERTISEMENT
Tiga angka berhasil diraih oleh Chelsea dalam pekan ke-29 Premier League, Minggu (3/3/2019) malam WIB. Dalam pertandingan bertajuk Derbi London, Chelsea sukses mengalahkan Fulham dengan skor 2-1.
ADVERTISEMENT
Tampil di Craven Cottage, Chelsea berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-20 melalui tendangan Gonzalo Higuain. Fulham mampu membalas delapan menit kemudian melalui sepakan voli Calum Chambers. Kemenangan Chelsea ditentukan lewat tendangan jarak jauh Jorginho di menit ke-31.
Kemenangan ini memang tak mengangkat posisi Chelsea di papan klasemen. Kini, The Blues masih bertengger di posisi keenam dengan 56 angka tertinggal satu angka oleh Arsenal di posisi kelima. Sedangkan Fulham, mereka harus puas tetap berada di posisi kedua dari bawah dengan koleksi 17 angka.
***
Duel ini menjadi debut Scott Parker sebagai pelatih Fulham di pekan ke-29 Premier League. Pria berusia 38 tahun itu menggantikan Claudio Ranieri yang dipecat tengah pekan lalu.
ADVERTISEMENT
Uniknya, Chelsea merupakan klub yang pernah dibela oleh Parker pada musim 2004/2005 lalu. Kemudian, Parker juga menjadi rekrutan terakhir dari Claudio Ranieri ketika menangani Chelsea. Namun, debut Parker bersama Fulham tak berakhir dengan manis.
Di laga kali ini, Fulham turun dengan skuat terbaiknya. Pola 4-2-3-1 dipilih oleh Parker untuk meladeni agresivitas Chelsea. Aleksandar Mitrovic, Ryan Babel, dan Ryan Sessegnon menjadi trisula di depan.
Adapun Tom Crainey, Calum Chambers, dan Kevin McDonald menjadi penyeimbang di tengah. Sementara, Chelsea juga tampil dengan formasi menyerang.
Beberapa perubahan dilakukan oleh Maurizio Sarri seperti memainkan kembali penjaga gawang Kepa Arrizabalaga. Penjaga gawang asal Spanyol itu sebelumnya diparkir kala Chelsea menang dengan skor 2-0 atas Tottenham Hotspur.
ADVERTISEMENT
Kemudian, David Luiz dan Pedro Rodriguez juga tak main sejak awal di pertandingan kali ini. Sebagai ganti, Sarri memainkan Willian Borges dan Andreas Christensen.
Pertandingan berjalan terbuka sejak awal, silih berganti kedua kesebelasan melancarkan serangan untuk membuat gol. Chelsea yang berlaku sebagai tamu unggul lebih dulu pada menit ke-20 melalui tendangan first time Gonzalo Higuain.
Penyerang asal Argentina itu sukses memanfaatkan umpan dari Cesar Azpilicueta yang melakukan serangan dari sisi kiri pertahanan Fulham. Keunggulan Chelsea tak bertahan lama.
Di menit ke-28, Calum Chambers sukses menyamakan kedudukan. Tendangan pojok Babel sukses diteruskan melalui tendangan voli oleh Chambers.
Skor yang imbang ini juga tak bertahan dengan waktu yang lama. Chelsea kembali unggul pada menit ke-31 melalui sepakan jarak jauh Jorginho.
ADVERTISEMENT
Eden Hazard yang melakukan penetrasi di sisi kanan pertahanan Fulham kemudian memberikan passing kepada Jorginho. Pemain berpaspor Italia itu langsung mengarahkan bola ke pojok gawang tanpa bisa dihalau oleh Sergio Rico.
Babak pertama ditutup dengan keunggulan Chelsea dengan skor 2-1. Usai rehat, Fulham memulainya dengan tampil lebih menekan.
Mitrovic memiliki peluang untuk bisa menyamakan kedudukan. Tapi, tendangan jarak jauh pemain asal Serbia itu masih melayang tipis dari gawang Chelsea.
Fulham tak henti-hentinya melakukan tekanan. Cairney dan Sessegnon hampir saja bisa membuat gol ke gawang Chelsea. Tapi, Arrizabalaga masih bisa menggagalkan peluang tersebut.
Chelsea yang terus tertekan coba melakukan penyegaran di lini serangnya. Mateo Kovacic dan Pedro dimainkan menggantikan Jorginho dan Hazard.
ADVERTISEMENT
Meski melakukan perubahan, Chelsea tetap saja ditekan oleh Fulham. Pada menit ke-89 Mitrovic hampir saja menyamakan kedudukan. Namun, Kepa masih sigap menghalau bola.
Sessegnon sejatinya mampu membuat gol pada masa injury time. Sayang, gol dianulir lantaran Sessegnon berada dalam posisi offside.
Tekanan demi tekanan dari Fulham selalu patah dan tak ada yang berbuah gol. Hingga pertandingan berakhir, skor 2-1 tetap bertahan untuk keunggulan Chelsea.