Harry Maguire

Harry Maguire Sebut Para Pemain Manchester United Pertimbangkan Potong Gaji

16 April 2020 23:05 WIB
comment
14
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Harry Maguire merayakan gol ke gawang Chelsea bersama Fred. Foto: Reuters/Matthew Childs
zoom-in-whitePerbesar
Harry Maguire merayakan gol ke gawang Chelsea bersama Fred. Foto: Reuters/Matthew Childs
ADVERTISEMENT
Para pemain Manchester United dikabarkan sedang membahas kemungkinan untuk melakukan pemotongan gaji imbas krisis virus corona. Hal ini dikonfirmasi oleh kapten The Red Devils, Harry Maguire.
ADVERTISEMENT
Maguire mengatakan pihak klub telah melakukan diskusi mingguan dengan para pemain mengenai langkah yang perlu diambil untuk membantu finansial klub. Opsi yang bisa diambil adalah pemotongan atau penangguhan gaji pemain.
Setelah Premier League 2019/20 ditangguhkan karena pandemi COVID-19, 20 kontestan memang berpotensi menemui kesulitan keuangan. Southampton lantas menjadi tim Premier League pertama yang sepakat menunda gaji selama tiga bulan (April, Mei, Juni).
Harry Maguire bersama Juan Mata setelah laga versus Watford. Foto: Reuters/Paul Childs
"Pertama dan terpenting setiap klub akan mengambil langkah berbeda. Saya melakukan diskusi mingguan dengan klub tentang bagaimana kami ingin melangkah dan memonitor situasi," kata Maguire dilansir Sky Sports.
"Kami terus memantau situasi setiap minggu dan melihat di mana situasi kami. Kami akan melihat apakah kami perlu melakukan pemotongan gaji atau menunda gaji. Setiap klub akan berbeda dan saya yakin setiap kapten akan berbicara dengan klubnya mengenai hal ini," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Di lain sisi, Manchester United telah mengonfirmasi bahwa mereka tak akan menggunakan dana bantuan pemerintah Britania Raya selama pandemi corona. 'Iblis Merah' akan tetap membayar penuh semua gaji karyawan mereka.
Harry Maguire, Daniel James, dan Paul Pogba. Foto: Reuters/Jason Cairnduff
Langkah-langkah untuk mengantisipasi krisis finansial memang sudah mulai dipersiapkan tim-tim Premier League. Arsenal, misalnya, yang terus mendorong para pemainnya menerima pemotongan gaji 12,5% selama satu tahun.
Namun, para pemain Arsenal dikabarkan menolak tawaran tersebut. Selain itu, Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA) sudah menyarankan semua pemain menolak pemotongan gaji dan hanya menerima opsi penundaan gaji.
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!
-----
Ayo, ikutan Home of Premier League dan menangi 1 unit SmartTV dan 2 jersi original klub Liga Inggris. Buruan daftar di sini.
ADVERTISEMENT
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten