news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Hasil Lengkap Liga-liga Eropa: Sevilla Gagal Ikuti Jejak Madrid & Barcelona

4 Mei 2021 5:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Sevilla, Youssef En Nesyri. Foto: Leon Kuegeler/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Sevilla, Youssef En Nesyri. Foto: Leon Kuegeler/REUTERS
ADVERTISEMENT
Sevilla tampaknya bakal gagal meramaikan perburuan gelar juara Liga Spanyol 2020/21. Pada pekan ke-34, klub asal Andalusia itu gagal mengikuti jejak Atletico, Real Madrid, dan Barcelona yang meraih kemenangan.
ADVERTISEMENT
Sevilla menyerah 0-1 dari Athletic Bilbao pada Selasa (4/5) dini hari WIB. Gol Inaki Williams di menit 90 membuat pasukan Julen Lopetegui tertahan di urutan 4 klasemen sementara, terpisah jarak 4 poin dari Madrid dan Barcelona serta 6 poin dari Atletico.
Sementara di Liga Inggris, West Ham masih berjuang finis di zona Liga Champions. Sempat tertinggal 0-1 atas Burnley, The Hammers akhirnya menang 2-1 dan kini mengoleksi 58 poin, terpaut tiga poin dari Chelsea di peringkat 4 klasemen sementara.
Di belahan liga Eropa lain, Hertha Berlin dan Parma kian terancam terdegradasi. Sebab, Tim Ibu Kota Jerman gagal mengalahkan Mainz di Liga Jerman dan Gialloblu kalah dari Torino di Liga Italia.
Pertandingan Liga Premier antara Burnley melawan West Ham United di Turf Moor, Burnley, Inggris (3/5). Foto: Pool via REUTERS

Hasil Lengkap Liga-liga Eropa Senin (3/5) malam & Selasa (4/5) dini hari WIB

Liga Inggris

West Brom 1-1 Wolves
ADVERTISEMENT
Burnley 1-2 West Ham

Liga Italia

Torino 1-0 Parma

Liga Spanyol

Sevilla 0-1 Athletic Bilbao

Liga Jerman

Mainz 1-1 Hertha Berlin
***