Hasil Liga Inggris: Buang-buang Peluang, Chelsea Ditahan Leicester City

20 Mei 2022 3:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Chelsea N'Golo Kante beraksi dengan pemain Leicester City Nampalys Mendy di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (19/5/2022). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Chelsea N'Golo Kante beraksi dengan pemain Leicester City Nampalys Mendy di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (19/5/2022). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers
ADVERTISEMENT
Chelsea ditahan Leicester City dalam laga lanjutan Liga Inggris 2021/22. di Stadion Stamford Bridge pada Jumat (20/5) dini hari WIB. Skor akhirnya 1-1. The Blues bermain dominan, tetapi terlalu banyak buang peluang.
ADVERTISEMENT
Gol Chelsea dicetak oleh Marcos Alonso di menit 34. Gol Leicester City dicetak oleh James Maddison di menit 6.
Dengan hasil ini, Chelsea berada di urutan 3. Di sisi lain, Leicester menempati peringkat 9.

Starting XI Chelsea vs Leicester City di Liga Inggris

Chelsea XI: Edouard Mendy; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Antonio Ruediger; Reece James, Jorginho, N'Golo Kante, Marcos Alonso; Hakim Ziyech, Christian Pulisic, Romelu Lukaku.
Leicester XI: Kasper Schmeichel; Daniel Amartey, Johnny Evans, Wesley Fofana; Timothy Castagne, James Maddison, Nampalys Mendy, Kiernan Dewsbury-Hall, Luke Thomas; Kelechi Iheanacho, Jamie Vardy.

Jalannya Laga Chelsea vs Leicester City di Liga Inggris

Pemain Leicester City James Maddison mencetak gol pertama mereka saat hadapi Chelsea di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (19/5/2022). Foto: Toby Melville/REUTERS
Leicester City menyengat di awal laga. James Maddison mengoyak jala Chelsea di menit 6 dan mengubah skor sementara jadi 0-1.
ADVERTISEMENT
Chelsea membuat peluang di menit 10. Chalobah melepas tendangan dari luar kotak penalti, tetapi bola masih bisa dimentahkan Schmeichel.
Chelsea langsung mendominasi jalannya laga. Sejumlah tembakan mereka lepaskan, tetapi bola bisa diblok pemain-pemain Leicester sebanyak tak kurang dari empat kali. Empat percobaan tembakan armada Thomas Tuchel lainnya melenceng.
Chelsea baru bisa menyamakan kedudukan di menit 34. James melepas umpan lambung ke kotak penalti, Alonso melepas tendangan first time yang menghujam gawang Leicester City. Itu adalah tembakan akurat kedua Chelsea sejauh ini. 1-1.
Pemain Chelsea Marcos Alonso mencetak gol pertama mereka saat hadapi Leicester City di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (19/5/2022). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Pada babak kedua, Chelsea masih mendominasi jalannya laga. Namun, Leicester bisa mencuri peluang, seperti tembakan Iheanacho di menit 55, yang sayangnya masih melenceng dari gawang.
Pada menit ke-59, Chelsea mendapat peluang dari bola mati. Hakim Ziyech melepas tendangan bebas, bola bisa diselamatkan Schmeichel.
ADVERTISEMENT
Di menit 63, Chelsea mendapat peluang emas. Namun, Pulisic gagal memanfaatkan itu untuk menjadi gol.
Menurut catatan LiveScores, Chelsea total melepas 20 tembakan (7 akurat) di laga ini, sedangkan Leicester City hanya dua tembakan (1 akurat). Namun, skor 1-1 bertahan hingga bubar.