Hasil Liga Prancis: Messi & Mbappe Mantap, PSG Kalahkan Saint-Etienne

27 Februari 2022 4:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berselebrasi dengan Lionel Messi dan Marquinhos usai mencetak gol ke gawang AS Saint-Etienne di Parc des Princes, Paris, Prancis, Sabtu (26/2/2022). Foto: Christian Hartmann/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berselebrasi dengan Lionel Messi dan Marquinhos usai mencetak gol ke gawang AS Saint-Etienne di Parc des Princes, Paris, Prancis, Sabtu (26/2/2022). Foto: Christian Hartmann/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Paris Saint-Germain menjamu Saint-Etienne di lanjutan Liga Prancis 2021/22, Minggu (27/2) dini hari WIB. Bertanding di Parc des Princes, Paris, Prancis, PSG menang dengan skor 3-1.
ADVERTISEMENT
Mbappe dan Messi tampil gemilang di pertandingan ini. Mbappe mencetak dua gol (42' dan 47'), sementara Messi ada pemberi assist dari dua gol tersebut. Satu gol PSG lainnya dibukukan oleh Danilo Pereira (52') usai memanfaatkan assist Mbappe.
Di sisi lain, Saint-Etienne sempat unggul terlebih dahulu pada menit 16 lewat gol Denis Bouanga.

Starting XI PSG vs Saint-Etienne

PSG: Gianluigi Donnarumma, Thilo Kehrer, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Nuno Mendes, Georginio Wijnaldum, Danilo Pereira, Idrissa Gueye, Lionel Messi, Kylian Mbappe, Neymar
Saint-Etienne: Paul Bernardoni, F. Sacko, M. Camara, E. Mangala,M. Nade, T. Kolodziejczak, Arnaud Nordin, Zaydou Youssouf, Lucas Gourna-Douath, Denis Bouanga, Ryad Boudebouz

Jalannya Laga PSG vs Saint-Etienne

Pemain Paris St Germain Lionel Messi beraksi dengan AS Saint-Etienne Lucas Gourna-Douath di Parc des Princes, Paris, Prancis, Sabtu (26/2/2022). Foto: Christian Hartmann/REUTERS
Tampil di hadapan publik sendiri, PSG langsung tancap gas sejak menit awal. Di sisi lain, Saint-Etienne juga mampu bertahan dengan baik bahkan bisa memberi perlawanan.
ADVERTISEMENT
Asyik menyerang, PSG malah kebobolan di menit 16. Saint-Etienne membuka skor lewat yang yang dibukukan oleh winger mereka, Denis Bouanga.
Tertinggal satu gol membuat PSG tampil lebih menekan. Neymar, Mbappe, Messi silih berganti mengancam gawang tim tamu. Kombinasi ketiganya juga beberapa kali berhasil menembus benteng pertahanan Saint-Etienne.
Upaya PSG akhirnya berbuah hasil di tiga menit akhir waktu normal babak pertama. Mbappe membuat skor sama kuat 1-1 usai memanfaatkan assist cerdas dari Lionel Messi.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.
Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe beraksi saat hadapi AS Saint-Etienne di Parc des Princes, Paris, Prancis, Sabtu (26/2/2022). Foto: Christian Hartmann/REUTERS
Mbappe-Messi kembali beraksi di awal-awal babak kedua. Pada menit 47, Messi menerobos pertahanan lawan, lalu memberi umpan terobosan ke Mbappe. Mbappe langsung mengeksekusi peluang tersebut dengan sepakan terukur mengarah ke gawang. 2-1 PSG berbalik unggul.
ADVERTISEMENT
PSG mencetak gol ketiga pada menit 52. Kali ini, Kylian Mbappe yang memberikan assist. Ia mengirim crossing ke kotak penalti, lalu disambar Danilo Pereira via sundulan kepala yang merobek gawang tim tamu.
Di menit 74 Messi nyaris mencetak gol keempat PSG. Ia menerima bola dari Neymar, namun tembakan kaki kirinya masih melebar ke sisi kiri gawang.
Tak ada lagi gol tercipta hingga wasit meniup peluit panjang. PSG menang 3-1 atas Saint-Etienne.