Hasil Piala Dunia: Swiss Bungkam Kamerun Berkat Gol Pemain Kelahiran Kamerun

24 November 2022 18:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Timnas Kamerun ric Maxim Choupo-Moting berusaha melewati pemain Timnas Swiss Remo Freuler pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Carl Recine/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Kamerun ric Maxim Choupo-Moting berusaha melewati pemain Timnas Swiss Remo Freuler pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Carl Recine/REUTERS
ADVERTISEMENT
Swiss mengalahkan Kamerun dalam laga perdana Grup G Piala Dunia 2022 di Stadion Al Janoub, Qatar, pada Kamis (24/11) sore WIB. Skor akhir 1-0.
ADVERTISEMENT
Gol dicetak oleh Breel Embolo di menit 48. Menariknya, Embolo merupakan pemain kelahiran Kamerun. Ia pun tak berselebrasi usai mencetak gol itu.

Starting XI Swiss vs Kamerun di Piala Dunia

Swiss XI: Yann Sommer, Silvan Widmer, Nico Elvedi, Manuel Akanji, Breel Embolo, Remo Freuler, Granit Xhaka, Ricardo Rodriguez, Djibril Sow, Ruben Vargas, Xherdan Shaqiri.
Kamerun XI : Andre Onana, Nicolas Nkoulou, Andre-Frank Zambo Anguissa, Karl Toko Ekambi, Eric-Maxim Choupo-Moting, Samuel Oum Gouet, Martin Hongla, Collins Fai, Bryan Mbeumo, Jean-Charles Castelletto, Nouhou Tolo.

Jalannya Laga Swiss vs Kamerun di Piala Dunia

Pemain Timnas Swiss Breel Embolo berusaha melewati pemain Timnas Kamerun Jean-Charles Castelletto pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Hannah McKay/REUTERS
Di menit 10, Kamerun menebar ancaman. Mbeumo melepas tembakan akurat, tetapi gawang Swiss masih bisa diselamatkan Sommer.
Dua menit berselang, Swiss mencoba peruntungan dari luar kotak penalti. Xhaka melepas tendangan keras, tetapi akurasinya belum menemukan gawang Kamerun.
ADVERTISEMENT
Pertandingan sebenarnya agak minim peluang menarik. Swiss mendominasi penguasaan bola dengan persentase 63 persen hingga menit 25.
Pada menit ke-26, Kamerun coba mengancam lewat tendangan dari luar kotak penalti. Namun, usaha Fai tak mampu menjebol jala Swiss.
Di menit 30, Kamerun kembali mendapat peluang bagus. Hongla melepas tembakan, tetapi Sommer lagi-lagi melindungi jala Swiss.
Pemain Timnas Swiss Breel Embolo berusaha melewati pemain Timnas Kamerun Jean-Charles Castelletto pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Issei Kato/REUTERS
Tiada gol tercipta di babak pertama. Barulah di menit 48, kebuntuan pecah. Embolo melepas tendangan dari jarak dekat usai menerima umpan silang datar Shaqiri dan bola masuk gawang Kamerun.
Embolo tidak berselebrasi, seolah menghormati timnas negara leluhurnya. Skor sementara 1-0.
Selebrasi pemain Timnas Swiss Breel Embolo usai mencetak gol ke gawang Timnas Kamerun pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar. Foto: Carl Recine/REUTERS
Swiss nyaris menggandakan keunggulan di menit 65. Lewat skema yang hampir mirip, usai menerima umpan datar, Vargas melepas tendangan keras di kotak penalti Kamerun, tetapi kali ini Onana bisa menepis bola.
ADVERTISEMENT
Di menit 89, Swiss mencoba cetak gol kedua. Xhaka melepas tendangan akurat, tetapi bola bisa ditangkap Onana. Tiada gol lagi tercipta hingga bubar.