Hasil Piala Liga Inggris: Ada Gol Bunuh Diri, MU Comeback & Bungkam Aston Villa

11 November 2022 4:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Manchester United Diogo Dalot berusaha melewati pemain Aston Villa Ashley Young pada pertandingan Babak Ketiga Piala Carabao di Old Trafford, Manchester, Inggris. Foto: Dave Thompson/AP PHOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Manchester United Diogo Dalot berusaha melewati pemain Aston Villa Ashley Young pada pertandingan Babak Ketiga Piala Carabao di Old Trafford, Manchester, Inggris. Foto: Dave Thompson/AP PHOTO
ADVERTISEMENT
Manchester United (MU) mengalahkan Aston Villa dalam laga putaran ketiga Piala Liga Inggris 2022/23 di Stadion Old Trafford, Jumat (11/11) dini hari WIB. Skor akhirnya 4-2. 'Setan Merah' berhak melaju ke fase berikutnya, sedangkan The Villans tersingkir.
ADVERTISEMENT
Gol Aston Villa dicetak oleh Ollie Watkins di menit 48 dan gol bunuh diri Diogo Dalot di menit 61. Gol MU dicetak oleh Anthony Martial di menit 49, Marcus Rashford di menit 67, Bruno Fernandes di menit 78, dan Scott Mctominay di menit 90+1.

Starting XI MU vs Aston Villa di Piala Liga Inggris

MU XI: Martin Dúbravka, Diogo Dalot, Harry Maguire, Victor Lindeloef, Tyrell Malacia; Scott McTominay, Fred Rodrigues, Bruno Fernandes; Donny van de Beek, Marcus Rashford, Anthony Martial.
Aston Villa XI: Robin Olsen, Ashley Young, Ezri Konsa, Calum Chambers, Ludwig Augustinsson, Douglas Luiz, Boubacar Kamara, John McGinn, Jacob Ramsey, Ollie Watkins, Danny Ings.

Jalannya Laga MU vs Aston Villa di Piala Liga Inggris

Pemain Manchester United Marcus Rashford berebut bola dengan pemain Aston Villa Ashley Young pada pertandingan Babak Ketiga Piala Carabao di Old Trafford, Manchester, Inggris. Foto: Carl Recine/REUTERS
MU lebih mendominasi jalannya pertandingan di babak pertama. Mereka bisa memegang penguasaan bola sampai 59 persen, tetapi cuma bisa membuat satu tembakan akurat. Sebaliknya, Aston Villa baru mencatatkan satu tembakan tak akurat.
ADVERTISEMENT
Satu-satunya peluang MU datang dari Dalot di menit 25. Bek Portugal itu menyundul bola ke tiang belakang, tetapi bola bisa dibelokkan oleh Ings.
Sementara, peluang Aston Villa hadir di menit 33. Young melepas tendangan voli, tetapi arah bolanya masih meleset dari gawang MU.
Gol baru tercipta di babak kedua. Pada menit ke-48, dengan memanfaatkan assist Ramsey, Watkins melepas tendangan akurat berujung gol. 0-1.
Tak sampai semenit penuh berselang, atau tepatnya 19 detik kemudian, MU mencetak gol. Martial menjebol jala Villa usai mendapat bantuan dari Fernandes. 1-1.
Pemain Manchester United Anthony Martial mencetak gol ke gawang Aston Villa pada pertandingan Babak Ketiga Piala Carabao di Old Trafford, Manchester, Inggris. Foto: Carl Recine/REUTERS
Aston Villa kembali mencetak gol di menit 61. Leon Bailey (pengganti Ramsey) melepas sundulan ke tiang jauh, bola lalu berbelok masuk gawang MU usai kena Dalot dan dianggap gol bunuh diri Dalot. 1-2.
ADVERTISEMENT
MU kembali menyamakan kedudukan di menit 67. Upaya mencetak gol dari Rashford berbuah sukses. Menerima umpan tarik datar di kotak penalti, ia bisa mengecoh Tyrone Mings (pengganti Konsa), lalu menang adu badan melawan bek Aston Villa lainnya, kemudian melepas tendangan akurat datar. 2-2.
MU berbalik unggul di menit 78. Olsen salah melakukan operan bola, bola mendarat di kaki Alejandro Garnacho (pengganti Martial), Garnacho mengoperkan bola ke Fernandes, Fernandes melepas tendangan yang mengoyak gawang Aston Villa. 3-2.
Mctominay menegaskan kemenangan 4-2 MU dengan golnya di menit 90+1. Tiada lagi gol tercipta hingga bubar.