Indra Sjafri Ultimatum Ezra Walian untuk Segera Penuhi Panggilan

6 Maret 2019 20:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ezra Walian saat melakukan pemanasan. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ezra Walian saat melakukan pemanasan. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Sebanyak 30 pemain dipanggil oleh pelatih kepala Timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, untuk mengikuti pemusatan latihan jelang kualifikasi Piala Asia U-23. Rinciannya, 23 pemain adalah alumni Piala AFF U-22 2019 dan tujuh tambahan lainnya datang belakangan.
ADVERTISEMENT
Ketujuh pemain tersebut tak semuanya nama baru. Sebut saja Feby Eka Putra, Kadek Raditya Maheswara, Egy Maulana Vikri, dan Saddil Ramdani yang merupakan didikan Indra tatkala di Timnas U-19. Mereka yang benar-benar baru dipanggil oleh Indra adalah duo Bhayangkara FC, TM Ichsan dan Mahir Radja.
Nah, satu sosok lainnya yang dipanggil oleh juru latih asal Sumatera Barat adalah pemain RKC Waalwijk, Ezra Walian. Khusus untuk Ezra, hingga tiga hari berjalannya pemusatan latihan, pemain naturalisasi ini belum kunjung datang. Alhasil, kansnya untuk bisa bergabung dengan Timnas U-23 di ajang kualifikasi terancam.
''Ezra belum ada kabar hingga saat ini. Etikanya, ketika federasi bersurat ke klubnya, ada balasan untuk keikutsertaan Ezra bersama kami. Tetapi hingga saat ini belum ada respons apa-apa,'' ujar Indra selepas mendampingi Timnas U-23 berlatih di Stadion Madya, Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (6/3) petang WIB.
ADVERTISEMENT
''Kami masih menunggu Ezra hingga akhir minggu ini. Jika dia tidak kunjung datang bukan tak mungkin dia kami coret karena dua pemain luar negeri [lainnya] saja memberikan konfirmasi kapan datang,'' lanjutnya.
Pemain luar negeri yang dimaksudkan Indra adalah Egy dan Saddil. Egy yang membela Lechia Gdansk diagendakan datang pada 12 Maret mendatang dari Polandia. Sementara Saddil yang berlaga di Malaysia akan datang empat hari lebih awal dari Egy.
''Untuk Saddil, dia di tanggal 8 masih akan bersama klubnya. Setelahnya, dia akan langsung ke sini ikut latihan bersama kami,'' kata Indra.