Ini Reaksi Skuad Italia saat Lihat Christian Eriksen Kolaps di Atas Lapangan

16 Juli 2021 11:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Momen ketika Christian Eriksen mendapatkan perawatan saat mengalami kolaps ketika pertandingan berlangsung. Foto: REUTERS/Hannah McKay
zoom-in-whitePerbesar
Momen ketika Christian Eriksen mendapatkan perawatan saat mengalami kolaps ketika pertandingan berlangsung. Foto: REUTERS/Hannah McKay
ADVERTISEMENT
Kolapsnya Christian Eriksen jadi momen menyedihkan yang terjadi di Euro 2020. Pemain Denmark itu tiba-tiba henti jantung dan tersungkur saat Denmark melawan Finlandia di matchday perdana Euro 2020.
ADVERTISEMENT
Kejadian itu mengundang banyak reaksi terutama dari para penggawa Italia. Sebuah video dokumenter dari RAI 1 memperlihatkan para pemain Italia sedang menyaksikan kejadian tersebut dengan sebuah tablet saat sesi latihan.
Beragam reaksi bermunculan. Nicolo Barella yang merupakan rekan setim Eriksen langsung bergelimang air mata dan harus ditenangkan oleh Leonardo Bonucci.
Donnarumma juga tak kuasa melihat kejadian tersebut. Kiper berusia 22 tahun itu langsung menutup matanya dan tak berani menyaksikan video tersebut.
Pemain Italia Nicolo Barella berusaha melewati pemain Spanyol Ferran Torres pada pertandingan semi final Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris. Foto: Carl Recine/REUTERS
"Itu sungguh mengerikan. Saya terkejut, kami melihatnya terjadi secara langsung. Kami baru saja meninggalkan ruang ganti dan menonton pertandingan," ucap Donnarumma dilansir Football Italia.
"Saya bahkan tidak bisa melihat. Yang lain sedang menonton dan saya sangat terguncang sehingga saya tidak bisa menonton. Saya merasa kosong di dalam," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Saat ini, kondisi Eriksen sudah berangsur membaik. Ia sudah keluar dari rumah sakit dan berlibur ke Pantai Tisvildeleje Strand. Di lokasi yang berjarak sekitar 60 kilometer dari Copenhagen, Ibu Kota Denmark, sang pemain terlihat sehat.
****