Jadi, Apakah Thomas Tuchel Sosok yang Tepat tuk gantikan Lampard di Chelsea?

26 Januari 2021 10:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Thomas Tuchel dan Frank Lampard. Foto: REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Thomas Tuchel dan Frank Lampard. Foto: REUTERS
ADVERTISEMENT
Frank Lampard sudah dipastikan bakal angkat kaki dari Stamford Bridge. Ya, pada Senin (25/1) waktu setempat, manajemen Chelsea memutuskan untuk mendepak Pelatih 42 tahun itu.
ADVERTISEMENT
Lampard dipecat lantaran hasil buruk Chelsea di beberapa pekan ke belakang. Setidaknya, dalam 8 pertandingan terakhir, The Blues harus menelan 6 kekalahan, 1 menang, dan 1 imbang.
Hasil itu yang membuat manajemen Chelsea menggusurnya dari kursi kepelatihan. Terkini, nama Thomas Tuchel yang digadang-gadang bakal melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan Lampard.
Lantas, apakah Tuchel merupakan sosok yang tepat?
Tuchel masih punya banyak PR. Foto: Reuters/Michael Dalder
Well, Tuchel sebenarnya juga senasip dengan Lampard. Akhir Desember 2020, ia dibebastugaskan oleh manejemen Paris Saint-Germain (PSG).
Kendati begitu, pria asal Jerman ini bukannya dicap gagal menakhodai PSG. Ia dipecat lantaran berseteru dengan direktur olahraga PSG, Leonardo.
Lihat saja catatannya sepanjang menangani PSG. Selama 2 musim di sana, Tuchel sukses mempersembahkan 2 gelar Liga Prancis berturut-turut. Selain itu, ia juga berhasil menyumbang masing-masing satu gelar Piala Prancis dan Piala Liga Prancis di musim 2019/20.
ADVERTISEMENT
Satu yang menohok tentunya keberhasilan Tuchel di ajang Liga Champions musim lalu. Saat itu, ia sukses mencatat sejarah baru bagi PSG dengan melaju hingga partai puncak. Sayang, mereka gagal merengkuh gelar juara usai kalah tipis 0-1 dari Bayern Muenchen di final.
Thomas Tuchel. Foto: Manu Fernandez/Pool/Reuters
Tuchel juga punya segudang pengalaman di dunia kepelatihan. Di Jerman, ia pernah menangani tim-tim kecil seperti FC Augsburg II dan Mainz. Hingga akhirnya, di tahun 2015 Tuchel direkrut raksasa Liga Jerman, Borussia Dortmund.
Meski terbilang singkat --hanya 2 musim-- Tuchel tetap memiliki catatan positif bersama Dortmund. Ia sukses memenangi gelar DFB Pokal di musim 2016/17.
Anyway, jika benar bergabung ke Chelsea, ini adalah kali pertama Tuchel berkecimpung di Liga Inggris. Ia bisa saja berkaca pada Juergen Klopp --yang juga berangkat dari sepak bola Jerman-- yang berhasil meraih kesuksesan bersama Liverpool.
ADVERTISEMENT
Apa lagi, Chelsea musim ini boleh dikatakan merupakan tim bertabur bintang. Mereka punya pemain-pemain sekelas Kai Havertz, Timo Werner, Mason Mount, hingga Christian Pulisic dan Thiago Silva.
Dua nama terakhir juga bukanlah pemain yang asing dengan Tuchel. Pulisic pernah dikomandoi Tuchel saat bermain untuk Dortmund, dan Silva bersama PSG.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.