Jadwal Bola Malam Ini: Juventus Main, Arsenal vs Leicester City di Liga Inggris

25 Oktober 2020 7:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain Juventus usai mencetak gol ke gawang Sampdoria pada pertandingan lanjutan Serie A Italia di Allianz Stadium, Turin, Italia.  Foto: Massimo Pinca/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain Juventus usai mencetak gol ke gawang Sampdoria pada pertandingan lanjutan Serie A Italia di Allianz Stadium, Turin, Italia. Foto: Massimo Pinca/REUTERS
ADVERTISEMENT
Sepak bola di Liga-liga di eropa kembali dihelat pada Minggu (25/10) malam WIB. Beberapa klub besar pun akan kembali bertarung untuk meraup poin penuh.
ADVERTISEMENT
Di Inggris, pemuncak klasemen Everton akan berkunjung ke markas Southampton. Peluang yang bagus The Toffees untuk melanjutkan tren kemenangannya.
Saat ini, Everton berada di puncak klasemen dengan 13 angka. Pasukan Carlo Ancelotti pun menjadi satu-satunya klub yang belum kalah.
Jamie Vardy, pemain Leicester, menendang bola. Foto: Reuters/Carl Recine
Laga Arsenal vs Leicester City juga akan tersaji dini hari nanti. Kedua kesebelasan yang baru kalah di pekan terakhir Liga Inggris itu akan bertarung di Emirates Stadium.
Pindah ke Italia, juara bertahan Juventus akan kedatangan Hellas Verona, Senin (26/10) dini hari WIB. Hingga saat ini, Juventus selalu menang bila bermain di kandang.
Tak cuma Juventus, Napoli juga akan main malam nanti menghadapi Benevento. Laga ini menjadi ujian konsistensi Napoli usai menang telak atas Atalanta dan kalah dari AZ Alkmaar di Liga Europa.
ADVERTISEMENT
Berikut jadwal bola yang akan tersaji Minggu (25/10) malam hingga Senin (26/10) dini hari WIB.

Liga Inggris

Southampton vs Everton | Minggu (25/10) Pukul 21:00 WIB
Wolverhampton Wanderers vs Newcastle United | (Minggu (25/10) Pukul 23:30
Arsenal vs Leicester City | Senin (26/10) Pukul 02:15 WIB

Liga Italia

Cagliari vs Crotone | Minggu (25/10) Pukul 18:30 WIB
Benevento vs SS Napoli | Minggu (25/10) Pukul 21:00 WIB
Parma vs Spezia | Minggu (25/10) Pukul 21:00 WIB
Fiorentina vs Udinese | Senin (26/10) Pukul 00:00 WIB
Juventus vs Verona | Senin (26/10) Pukul 02:45 WIB

Liga Spanyol

Real Valladolid vs Alaves | Minggu (25/10) Pukul 20:00 WIB
Cadiz vs Villarreal | Minggu (25/10) Pukul 22:00 WIB
ADVERTISEMENT
Getafe vs Granada | Senin (26/10) Pukul 00:30 WIB
Real Sociedad vs Huesca | Senin (26/10) Pukul 03:00 WIB
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona