Jawaban Dingin Erik ten Hag soal Rumor Dirinya Akan Dipecat MU

24 Mei 2024 12:29 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Manchester United (MU), Erik ten Hag. Foto: REUTERS/Carl Recine
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Manchester United (MU), Erik ten Hag. Foto: REUTERS/Carl Recine
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Erik ten Hag santer dikabarkan akan segera dipecat oleh Manchester United (MU). Namun, pelatih asal Belanda tersebut ogah menjawab pertanyaan soal itu.
ADVERTISEMENT
Ini terjadi saat wartawan di Inggris menanyakan perihal rumor itu kepada Ten Hag saat konferensi pers jelang laga MU vs Man City di final Piala FA 2023/24. Eks pelatih Ajax itu enggan menjawab soal rumor pemecatan.
"Tidak ada yang ingin saya katakan [soal rumor pemecatan]," terang Ten Hag pada Kamis (23/5) malam waktu setempat, dikutip dari Sky Sports.
"Saya hanya fokus pada pekerjaan yang harus saya lakukan dan itu adalah pertama memenangkan pertandingan pada Sabtu [25/5] dan kemudian kami tetap teruskan proyek ini," tambahnya.
Erik ten Hag, Andre Onana, dan Rasmus Hojlund usai laga Manchester United (MU) vs Man City dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24 di Stadion Old Trafford pada 29 Oktober 2023. Foto: REUTERS/Molly Darlington
MU dijadwalkan tampil dalam laga final Piala FA melawan tim sekota Manchester City di Stadion Wembley, Sabtu (25/5) pukul 19:00 WIB. Meski begitu, sekalipun MU juara, Erik ten Hag kabarnya tetap akan dipecat.
ADVERTISEMENT
Namun, Erik ten Hag tetap tidak mau memusingkan hal itu. Fokusnya adalah membawa 'Setan Merah' jadi juara usai hasil buruk di Liga Inggris dengan hanya finis kedelapan.
"Saya datang ke sini untuk memenangkan trofi. Kami harus memanfaatkan peluang ini," tegas pelatih yang musim lalu mempersembahkan titel Piala Liga Inggris itu.
Kemenangan atas Man City di final Piala FA kali ini akan memastikan MU tidak kering gelar dalam 2 musim beruntun usai musim lalu mengunci titel Piala Liga Inggris. Kemenangan juga akan memastikan MU meraih tiket Liga Europa musim depan.
Menariknya, musim lalu, MU juga ke final Piala FA dan berhadapan dengan Man Citu. MU gagal juara karena dua gol Ilkay Guendogan hanya bisa dibalas sekali oleh Bruno Fernandes lewat titik penalti.
ADVERTISEMENT