Jokowi Bertemu Shin Tae-yong di Korsel, Hadiri Jamuan Makan Malam

28 Juli 2022 20:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi dan Erick Thohir bertemu Shin Tae-yong di Korsel, Kamis (28/7/2022). Foto: Instagram/@erickthohir
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi dan Erick Thohir bertemu Shin Tae-yong di Korsel, Kamis (28/7/2022). Foto: Instagram/@erickthohir
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi dan Menteri BUMN, Erick Thohir, menyempatkan diri bertemu pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pertemuan tersebut dilakukan di Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
Jokowi dan Erick Thohir menghadiri jamuan makan malam bersama Presiden Korea Selatan, Yoon Suk-yeol. Pertemuan itu turut dihadiri Shin yang diketahui dari unggahan Erick di Instagram-nya, Kamis (28/7).
''[Foto ini] saat menghadiri jamuan makan malam dari Presiden Korea Selatan, Yoon Suk-yeol. Saya dan Bapak Presiden Jokowi mengabadikan momen bersama Shin Tae-yong,'' tulis Erick.
''Pelatih asal Korea Selatan yang mempunyai andil besar atas kemajuan Timnas Sepak Bola Indonesia,'' lanjutnya.
Shin saat ini tengah cuti dan pulang ke Korea Selatan untuk bertemu keluarganya. Ia bahkan menyempatkan diri menonton langsung aksi Asnawi Mangkualam kala memperkuat Ansan Greeners beberapa waktu lalu.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: Dok. PSSI
Shin Tae-yong memilih untuk rehat usai menjalani agenda padat bersama timnas di berbagai kelompok usia tahun ini. Ia memimpin Timnas U-23 di SEA Games, Timnas Senior di Kualifikasi Piala Asia 2023 dan Timnas U-19 di Piala AFF U-19 2022.
ADVERTISEMENT
"Kalau enggak salah, [Shin berangkat ke Korea] tanggal 20 [Juli 2022], habis evaluasi hasil, malamnya berangkat. Hampir sebulan dia minta waktu istirahat, cuti tahun ini dihabiskan," kata Ketua Umum PSSI, M. Iriawan, kepada awak media usai final final Piala AFF U-19, Jumat (15/7).
Jokowi berada di Korsel dalam rangkaian kunjungan kerja selama tiga hari di Asia Timur. Sebelumnya, Jokowi dan rombongan mendatangi China dan Jepang. Korsel adalah negara terakhir yang ia sambangi.
Menteri BUMN Erick Thohir ikut mendampingi Jokowi di kunjungan kerja ini. Selain itu, ada juga Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia yang ikut dalam rombongan.
ADVERTISEMENT