Jovic Tegaskan bahwa Portugal Bukan Cuma Ronaldo

5 September 2019 18:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cristiano Ronaldo dan rekan setimnya saat merayakan kemenangan. Foto: Reuters/Carl Recine
zoom-in-whitePerbesar
Cristiano Ronaldo dan rekan setimnya saat merayakan kemenangan. Foto: Reuters/Carl Recine
ADVERTISEMENT
Penyerang Timnas Serbia, Luka Jovic, menyatakan bahwa timnya tak boleh fokus kepada Cristiano Ronaldo seorang kala berjumpa Timnas Portugal. Serbia akan menjamu Portugal di Rajko Mitic Stadium, Beograd, pada Minggu (8/9/2019) dini hari WIB dalam pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2020.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, wajar apabila Ronaldo menjadi pusat perhatian pemain-pemain Serbia. Pasalnya, Ronaldo bukan sekadar kapten, tetapi juga pemain terbaik Portugal. Dia tercatat sebagai topskorer Selecao das Quinas dengan koleksi 88 gol.
Di usia Ronaldo yang sudah menginjak 34 tahun, jangan kira kejayaannya bersama Portugal sudah berlalu. Pada Juni 2019, Ronaldo sukses membawa Portugal menjuarai UEFA Nations League. Di babak semifinal melawan Swiss, penggawa Juventus itu mampu mencetak trigol dan membawa negaranya menang 3-1.
Luka Jovic bersama Timnas Serbia. Foto: AFP/Andrej Isakovic
Jovic pribadi pun mengakui bahwa Ronaldo adalah pemain terbaik Portugal. Namun, penyerang berusia 21 tahun itu menegaskan bahwa Portugal masih memiliki banyak pemain yang dapat merusak timnya selain Ronaldo.
Yang pertama adalah Bernardo Silva. Kreator serangan andalan Manchester City ini memiliki kapabilitas untuk memecah pertahanan lawan lewat berbagai situasi.
ADVERTISEMENT
Pemain lainnya adalah sang wonderkid, Joao Felix. Penyerang berusia 19 tahun itu berhasil tampil impresif bersama klub barunya di awal musim 2019/20, Atletico Madrid. Besar kemungkinan, Felix akan meneruskan performa apik itu bersama negaranya.
Masih ada beberapa pemain yang tak kalah oke. Mulai dari Bruno Fernandes, Goncalo Guedes, Raphael Guerreiro, hingga Joao Moutinho.
Portugal vs Serbia. Foto: REUTERS/Rafael Marchante
Secara keseluruhan, Portugal juga akan datang ke Serbia dengan motivasi tinggi. Pasalnya, hasil yang mereka dapatkan di dua laga perdana babak kualifikasi Piala Eropa 2020 kurang memuaskan.
Di laga perdana, Portugal ditahan imbang oleh Ukraina dengan skor 0-0. Pada laga kedua, yang notabene pertemuan perdana dengan Serbia di babak kualifikasi ini, Portugal kembali meraih hasil seri dengan skor 1-1.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, Jovic menegaskan bahwa timnya harus sepenuhnya fokus untuk meraih hasil positif melawan Portugal yang kuat dan penuh motivasi.
“Penting bagi kami untuk berkonsentrasi. Kami juga harus tampil dengan disiplin untuk meraih hasil positif,” pungkas Jovic.