Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Kim Pan-gon Minta Maaf Malaysia Gagal ke Final: Salah Saya, Bukan Pemain
11 Januari 2023 6:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Meski Malaysia kalah dengan skor cukup telak, Kim tak mau menyalahkan para pemainnya, yang menurutnya sudah berjuang keras. Pelatih Korea Selatan (Korsel) itu mengaku sebagai sosok paling bertanggung jawab atas kegagalan Malaysia ke final Piala AFF.
"Pertama-tama, selamat untuk Thailand yang masuk final. Terima kasih kepada para suporter Malaysia yang sudah datang ke sini untuk mendukung kami selama 90 menit, sangat-sangat saya apresiasi. Saya sangat minta maaf kepada para fan Malaysia," kata Kim usai laga, dikutip dari YouTube 'Harimau Malaya'.
"Mereka mengorbankan libur, melakukan perjalanan away, banyak pengorbanan selama hampir 50 hari. Ini perjalanan indah buat saya. Hari ini, kami gagal ke final dan harus menerima dengan berat. Kami akan pulang ke Malaysia dan belajar dari kesalahan."
ADVERTISEMENT
"Namun, tentang para pemain, apa yang mereka lakukan malam ini, mereka mengikuti instruksi saya, mereka berjuang sampai akhir. Kalau ada masalah, itu dari saya, semua tentang taktik, peluang, strategi. Jika ada masalah, itu masalah saya, bukan pemain," tambahnya.
Gol Thailand dalam laga ini dicetak oleh Teerasil Dangda (19'), Bordin Phala (55'), dan Adisak Kraisorn (71'). Kim Pan-gon tak terlalu mengelak bahwa ada kesalahan dari pemain Malaysia sehingga bola 3 kali mengoyak jala Syihan Hazmi. Namun, ia kembali tegaskan bahwa kekalahan ini adalah salahnya.
"Untuk segala hal, kalian bisa salahkan saya, bukan pemain. Semua keputusan adalah keputusan saya, kalian bisa salahkan saya, bukan pemain," tegas Kim.
"Lebih baik kami tidak terlalu memikirkan. Dalam tempo 5 minggu lepas, kami bersatu dan positif. Kami bicara tentang masa depan dan memberi dukungan antara satu sama lain," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Malaysia menang 1-0 atas Thailand saat bertanding pada leg pertama semifinal Piala AFF di Stadion Bukit Jalil, Sabtu (7/1). Kala itu, Faisal Halim mencetak gol di menit 11. Dan kini, kemenangan itu tak lagi berarti karena kekalahan 0-3 di Thammasat Stadium.
Thailand akan melawan Vietnam dalam laga final Piala AFF. The Golden Stars sebelumnya menyingkirkan Indonesia usai bermain 0-0 di Stadion Gelora Bung Karno dan menang 2-0 di Stadion My Dinh, Hanoi.
Vietnam akan menjadi tuan rumah lebih dahulu pada 13 Januari 2023. Kemudian, gantian Thailand yang bakal menjamu Vietnam pada 16 Januari mendatang.