Lawan Timnas U-23 di Kualifikasi Piala Asia 2022 Berubah

29 Juli 2021 16:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Tira Persikabo dalam laga uji coba di Stadion Madya, Kompleks SUGBK, Jakarta, Jumat (5/3). Foto: Dok. PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Tira Persikabo dalam laga uji coba di Stadion Madya, Kompleks SUGBK, Jakarta, Jumat (5/3). Foto: Dok. PSSI
ADVERTISEMENT
Lawan-lawan Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 dipastikan akan berubah. Hal itu imbas dari keputusan mundurnya Korea Utara dari babak kualifikasi.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Timnas U-23 berada satu grup dengan Australia, China, dan Brunei Darussalam. Keempat negara itu tergabung di Grup G dengan Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.
Dilansir situs resmi AFC, Kamis (29/7), mundurnya Korea Utara membuat AFC akan melakukan pengundian ulang pada 11 Agustus mendatang. Akan tetapi, tak semua negara akan ikut pengundian tersebut.
Selebrasi pemain timnas U-23 Indonesia Osvaldo Haay usai mencetak gol ke gawang Thailand pada SEA Games 2019 Filipina di Stadion Rizal Memorial, Filipina. Foto: ANTARA FOTO/Sigid Hermawan
Pengundian akan terdiri dari tim yang berada di Grup G hingga J, kecuali tuan rumah dan unggulan. Dengan begitu, China dan Brunei Darussalam akan mengikuti pengundian ulang.
Nantinya, hanya akan ada tiga negara yang berada dalam satu grup. Saat ini, hanya Australia dan Indonesia yang bercokol di Grup G, dan akan ditambah satu tim dari pengundian ulang.
ADVERTISEMENT
Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 akan berlangsung pada 23-31 Oktober 2021. Akan ada 15 slot yang diperebutkan untuk masuk ke putaran final yang dihelat pada 1-19 Juni 2022 di Uzbekistan.