Liga Europa Bak Lahan Bagus buat Menyuburkan Bibit Unggul MU

10 Agustus 2020 7:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
D'Mani Bughail-Mellor, Tahith Chong, Axel Tuanzebe, Ethan Galbraith, dan Dylan Levitt. Foto: REUTERS/Valentyn Ogirenko
zoom-in-whitePerbesar
D'Mani Bughail-Mellor, Tahith Chong, Axel Tuanzebe, Ethan Galbraith, dan Dylan Levitt. Foto: REUTERS/Valentyn Ogirenko
ADVERTISEMENT
Manchester United (MU) malu tampil di Liga Europa? Ole Gunnar Solskjaer tampaknya tak berpikir demikian.
ADVERTISEMENT
Untuk saat ini, pelatih asal Norwegia itu melihat kompetisi kelas dua di tingkat Eropa itu sebagai peluang. Enggak cuma sebagai kans untuk meraih trofi juara di musim 2019/20, tetapi juga sebagai wahana mengasah para pemain muda Red Devils.
"Kami memasuki musim ini dengan mengetahui bahwa Liga Europa adalah peluang besar bagi kami untuk meraih trofi. Namun juga, untuk mengembangkan beberapa pemain muda dan itu sempurna bagi kami," katanya, dilansir Sky Sports.
"Saya pikir jika kami berada di Liga Champions musim ini, saya bisa jadi tak akan punya kesempatan untuk menurunkan pemain [muda] macam Brandon (Williams) dan Mason (Greenwood) banyak-banyak, para pemain muda yang kini memulai karier fantastis," lanjutnya.
Pemain Manchester United, Mason Greenwood. Foto: Mike Hewitt/Pool via REUTERS
Sepanjang musim 2019/20, Solskjaer memang kerap mengandalkan banyak pemain muda MU. Tak jarang, para 'bibit muda' itu dipercaya sebagai starter.
ADVERTISEMENT
Sejumlah pemain muda membayar kepercayaannya dengan performa apik. Selain dua nama di atas, ada nama Daniel James dan Scott McTominay.
Ada juga nama-nama lain, meski belum tampak pendarnya, yang diberi kesempatan membela MU, baik di Liga Europa maupun bukan, oleh Solskjaer: Angel Gomes, James Garner, Tahith Chong, Timothy Fosu-Mensah, Axel Tuanzebe, hingga Teden Mengi.
Saat MU bertandang ke markas FC Astana di babak grup Liga Europa 2019/20 pada November 2019, Solskjaer menurunkan sebagian besar pemain muda dalam skuatnya, mulai dari starter hingga pemain pengganti. Terhitung, hanya Jesse Lingard, Luke Shaw, dan Lee Grant yang kala itu berusia di atas 22 tahun.
Pada laga perempat final yang akan berlangsung di RheinEnergieStadion, Koln, Jerman; kira-kira akankah Solskjaer kembali memercayakan pemain muda MU untuk turun laga kontra FC Copenhagen?
ADVERTISEMENT
----
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.