Liga Super Malaysia Dilanjutkan Satu Putaran Tanpa Penonton

1 Mei 2020 20:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suporter Malaysia di pertandingan Timnas Indonesia melawan Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Malaysia. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suporter Malaysia di pertandingan Timnas Indonesia melawan Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Malaysia. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) beserta Malaysian Football League (MFL) selaku operator kompetisi memperbarui kalender Liga Super Malaysia. Setelah menjalani rapat internal dengan pemerintah, FAM memutuskan bahwa kompetisi akan dilanjutkan pada September 2020.
ADVERTISEMENT
Liga Super Malaysia terakhir kali mentas pada pekan keempat, sebelum ditangguhkan karena pandemi COVID-19. Terakhir, 12 kontestan kompetisi level teratas Malaysia itu berlaga pada 15 Maret 2020.
FAM sempat mengagendakan untuk memutar kembali kompetisi pada 15 April. Akan tetapi, setelah berkomunikasi dengan pemerintah setempat dan diperpanjangnya masa karantina wilayah, kompetisi urung bergulir.
Setelah menggelar rapat untuk kali ketiga pada 19 April, lahirlah putusan bahwa Liga Super Malaysia (LSM) dan Premier League Malaysia (PLM, kompetisi level kedua) akan bergulir pada 1 dan 2 September dan akan rampung pada 26 dan 27 September.
Kontestan Liga Supr Malaysia, Johor Darul Taz'im (JDT), sedang menjalani latihan (ilustrasi) Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
LSM dan PLM akan berlangsung sebanyak satu putaran saja. Jadwalnya tidak berubah. Setiap tim akan melanjutkan kompetisi sesuai dengan jadwal yang mereka terima di awal musim. Artinya, LSM akan berlanjut pada pekan kelima.
ADVERTISEMENT
Pertandingan-pertandingannya akan berlangsung tanpa penonton, sesuai dengan instruksi dari Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Konfederasi Sepak Bola Dunia (FIFA).
Adapun, untuk Liga Malaysia Tiga atau kompetisi amatir sepak bola Malaysia, FA Malaysia, dan Chellenge Cup masih akan menunggu konfirmasi. Rencananya, federasi akan membahas dalam rapat pada awal Juni.
Terkait penyelenggaraan LSM dan PLM, federasi menginstruksikan klub-klub konstan berkumpul pada Agustus mendatang. Akan tetapi, ada protokol yang mesti dipatuhi klub sesuai instruksi AFC dan FIFA.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona!