Luis Milla atau Shin Tae-yong? Tergantung Ketum PSSI

21 November 2019 17:41 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presentasi Shin Tae-yong sebagai calon pelatih Timnas Indonesia. Foto: Dok. PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Presentasi Shin Tae-yong sebagai calon pelatih Timnas Indonesia. Foto: Dok. PSSI
ADVERTISEMENT
Siapa pelatih Timnas Indonesia berikutnya masih menuai tanda tanya. PSSI punya dua kandidat: Shin Tae-yong dan Luis Milla. Meski Shin sudah memaparkan visi dan misi di hadapan pengurus PSSI, federasi sepak bola Indonesia masih enggan berbicara banyak soal pelatih anyar 'Skuat Garuda'.
ADVERTISEMENT
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, bahkan memilih tak berkomentar banyak meski sudah bertatap muka dengan pelatih asal Korea Selatan itu. Selasa (19/11), Shin melakukan presentasi di hadapan pengurus PSSI di Kuala Lumpur, Malaysia. Bahkan, ia ikut menonton pertandingan Malaysia vs Timnas Indonesia di Stadion Bukit Jalil bersama para petinggi PSSI itu.
Shin Tae-yong saat membawa Seongnam Ilhwa juara Liga Champions Asia 2010. Foto: AFP/Kiyoshi Ota
''Soal pelatih, itu bukan wewenang saya untuk memberikan keterangan resmi. Biarkan nanti Pak Ketua Umum (Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, red) yang memberikan statemen kepada media,'' kata Tisha ketika ditemui di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/11).
Bagaimana dengan Milla? Sejauh ini pelatih asal Spanyol itu belum bisa hadir memaparkan visi dan misi. Ketika PSSI memintanya datang, ia beralasan ada keperluan pekerjaan di negara asalnya, Spanyol.
ADVERTISEMENT
Luis Milla Aspas saat masih membesut Timnas Spanyol U-21. Foto: AFP/Jonathan Nackstrand
Meski berhalangan hadir, PSSI nyatanya masih membuka pintu kesempatan untuk Milla menjelaskan visi dan misinya. Namun, menyoal waktu, mereka tak memberikan jawaban pasti.
''Intinya, ketika kita memilih di antara pilihan. Kami akan berlaku adil, ya, kondisinya, treatment-nya, penilaian, pertanyaan, dan kami akan melakukan sikap yang sama dengan prinsip sepak bola yakni fair play,'' kata Tisha.