Mitra Kukar Berikan Kekalahan Ketiga Beruntun kepada Bali United

11 Mei 2018 20:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitra Kukar vs Bali United (Foto: Dok. Bali United)
zoom-in-whitePerbesar
Mitra Kukar vs Bali United (Foto: Dok. Bali United)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Periode paceklik Bali United masih berlanjut. Melawat ke markas Mitra Kukar, Stadion Aji Imbut, Jumat (11/5/2018), mereka takluk dengan skor 1-3.
ADVERTISEMENT
Gol-gol kemenangan Mitra Kukar pada partai pekan kedelapan Go-Jek Liga 1 tersebut diciptakan oleh Septian David Maulana dan Fernando Rodriguez Ortega (2). Bali United cuma membalas sekali via Stefano Lilipaly.
Bagi Bali United, kekalahan ini adalah kali ketiga secara beruntun di pentas liga. Rangkaian hasil minor menyeret mereka turun ke peringkat ke-12 dengan raihan sembilan poin dari delapan laga.
Sebaliknya, Mitra Kukar kembali ke jalur kemenangan setelah sempat kalah 1-3 dari PSM Makassar pada laga pekan sebelumnya. Mereka pun berhak menduduki posisi ketujuh berbekal 10 poin atau cuma memiliki jarak dua angka dengan Persipura Jayapura di puncak tabel.
***
Untuk pertandingan kali ini, Mitra Kukar dapat menurunkan hampir semua pemain kuncinya, termasuk Bayu Pradana-Danny Guthrie sebagai duet jangkar dan Septian David Maulana dan Dedi Hartono selaku penopang Fernando Rodriguez Ortega, sang striker tunggal. Formasi 4-2-3-1 diusung oleh pelatih Rafa Berges.
ADVERTISEMENT
Beda hal dengan Bali United. Pelatih Widodo Cahyono Putro kehilangan tiga pemain kunci karena cedera: bek Ahn Byung-keon, gelandang Nick van der Velden, dan penyerang Irfan Bachdim. Alhasil, dia menampilkan pemain pelapis seperti bek Ahmad Agung yang baru berusia 22 tahun dan Yabes Roni.
Ahmad menjadi salah satu titik lemah dalam pertandingan kali ini. Tengok saja proses gol pembuka Mitra Kukar pada menit kelima. Ada empat pemain belakang Bali United, termasuk Ahmad, yang mengepung Septian David di kotak saat Dedi Hartono melepaskan umpan silang dari sisi kiri. Namun, penjagaan yang dilakukan tidak ketat sehingga Septian mampu menceploskan bola ke gawang.
Begitu pula Dias Angga Putra yang mengawal sisi kanan pertahanan. Dia tidak berada di posnya sehingga Dedi dengan bebas mengirimkan bola ke kotak.
ADVERTISEMENT
Sisi kanan Bali United kembali dieksploitasi Dedi pada menit ke-30. Kali ini, umpan silangnya disambut oleh tandukan Ortega yang mampu memenangi duel udara dengan dua pemain belakang 'Serdadu Tridatu'.
Empat menit berselang, Ortega memperdaya Ahmad dalam skenario umpan terobosan. Bola tembakannya meluncur kencang tanpa mampu dihalau kiper Wawan Hendrawan.
Tak ada gol tambahan tercipta pada sisa paruh pertama. Skor 3-0 untuk keunggulan Mitra Kukar terpampang saat jeda babak.
Ketinggalan tiga gol mendorong Widodo untuk melakukan perubahan. Tiga belas menit setelah sepak mula, dia menarik Milos Krkotic untuk memberikan tempat Miftahul Hamdi.
Dampak dari kehadiran Miftahul terlihat saat waktu normal menyisakan 11 menit. Bola umpan silangnya disambut Stefano Lilipaly untuk memperkecil ketinggalan timnya.
ADVERTISEMENT
Namun, semua sudah terlambat bagi Bali United. Sisa waktu gagal dimanfaatkan mereka untuk mencetak gol kedua, apalagi ketiga. Pertandingan ditutup dengan kedudukan 3-1 buat tuan rumah. Fadil Sausu dan kolega pun pulang dengan nirpoin dari Kalimantan Timur.