MU Ogah Pulangkan Dean Henderson Jika Harus Lengserkan De Gea

19 Agustus 2020 17:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dean Henderson ber jersi Sheffield United. Foto: reuters
zoom-in-whitePerbesar
Dean Henderson ber jersi Sheffield United. Foto: reuters
ADVERTISEMENT
Dean Henderson harus kembali bersabar diri untuk bisa kembali ke Manchester United. Hal itu menyusul sikap The Red Devils yang enggan terburu-buru memulangkannya dari Sheffield United.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, momentum Henderson untuk kembali bersama 'Iblis Merah' terbilang tepat. Di bawah mistar The Blades, kiper asli Inggris ini sukses tampil apik sepanjang musim.
Di sisi lain, penjaga gawang nomor satu MU, David de Gea, belakangan justru kerap bikin blunder. Salah satunya berujung tersingkirnya MU dari FA Cup musim lalu ketika kalah dari Chelsea di laga semifinal.
Henderson pun semakin berada di atas angin. Pasalnya, penampilannya musim ini berbanding terbalik dengan De Gea. Ia kerap menuai pujian.
Menilik statistik Transfermarkt, musim ini Henderson mampu membukukan 36 penampilan serta 13 kali clean sheet.
Hal itulah yang membuatnya terlalu percaya diri. Kiper berusia 23 tahun tersebut bahkan meminta jaminan pos penjaga gawang utama jika MU ingin memulangkannya.
Dean Henderson berjersi Sheffield United. Foto: Reuters
Namun, keputusan ada di tangan Solskjaer. Seperti diwartakan Mirror, pelatih asal Norwegia tersebut masih akan mempercayai De Gea sebagai penjaga gawang musim depan, alih-alih menggantinya dengan Henderson.
ADVERTISEMENT
Ya, Solskjaer nampak keberatan dengan permintaan yang diajukan Henderson. Baginya Henderson kudu bersaing jika ingin mendapatkan posisi nomor satu.
Di samping itu, pelapis De Gea saat ini, Sergio Romero, juga tak bisa dianggap enteng. Penjaga gawang senior asal Argentina tersebut sudah terbukti mampu diandalkan dalam beberapa pertandingan di Liga Europa.
Kiper Manchester United (MU), Sergio Romero dan David De Gea. Foto: Reuters/Christian Hartmann & Andy Rain
Saat ini, Solskjaer dikabarkan berencana untuk kembali memperpanjang masa peminjaman Henderson. intinya, ia disuruh 'belajar' dulu sebelum benar-benar bermain untuk tim sebesar Manchester United.
Penulis: Mohammad Insan Bagus Laksono