Pendar Rodrygo di Laga Lawan Galatasaray

7 November 2019 8:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rodrygo merayakan gol di laga lawan Galatasaray. Foto: REUTERS/Sergio Perez
zoom-in-whitePerbesar
Rodrygo merayakan gol di laga lawan Galatasaray. Foto: REUTERS/Sergio Perez
ADVERTISEMENT
Mungkin sebelum laga Real Madrid vs Galatasaray yang dihelat di Santiago Bernabeu, Kamis (7/11/2019) dini hari WIB, sedikit orang yang mengenal Rodrygo da Silva Goes.
ADVERTISEMENT
Maklum, Rodrygo adalah pemain yang masih berusia muda: 18 tahun. Ia baru bergabung dengan skuat Madrid per musim 2019/20, setelah sebelumnya bermain di Santos. Wajar jika ia belum terlalu dikenal publik.
Namun, bukan berarti Rodrygo tidak memiliki kemampuan. Ia tercatat pernah membela Timnas Brasil di level U-17, U-20, dan U-23. Bersama Santos, ia juga tampil apik lewat torehan 10 gol dan 5 assist dari 49 laga.
Meski begitu, orang-orang tetap membutuhkan bukti nyata mengenai kemampuan Rodrygo. Alhasil, ia pun diberikan kesempatan mentas di panggung Liga Champions 2019/20. Ia diberi ujian untuk menembus barikade pertahanan Galatasaray.
Rodrygo merayakan gol bersama pemain Madrid yang lain. Foto: REUTERS/Susana Vera
Rodrygo tampil sejak awal dalam laga lawan Galatasaray. Lini pertahanan klub asal Turki itu juga berisikan pemain-pemain apik. Ada nama Marcao, Yuto Nagatomo, dan Christian Luyindama di dalamnya.
ADVERTISEMENT
Namun, Rodrygo mampu unjuk gigi. Tiga gol sukses ia lesakkan ke gawang Galatasaray yang dikawal Fernando Muslera. Apiknya lagi, dua gol yang ia cetak terjadi dalam waktu yang tidak berjauhan (menit 4 dan menit 7).
Catatan ini pun membawa Rodrygo memecahkan rekor tersendiri. Ia menjadi pemain termuda kedua (18 tahun 301 hari) yang sukses mencetak hattrick di ajang Liga Champions, di bawah Raul Gonzalez (18 tahun 113 hari) yang juga merupakan legenda Madrid.
Bukan cuma itu, di laga ini Rodrygo mencetak hattrick secara sempurna (menggunakan kaki kanan, kaki kiri, dan sundulan). Ini tentu merupakan sesuatu yang membanggakan, sekaligus tanda bahwa ia bisa mencetak gol dengan beragam cara.
Rodrygo sendiri pun tidak menyangka bahwa ia akan langsung tancap gas seperti ini. Ia juga senang namanya dinyanyikan oleh para suporter Madrid selepas laga lawan Galatasaray tersebut.
ADVERTISEMENT
"Bermain di Bernabeu, lalu mendengarkan nama saya dinyanyikan oleh suporter, seperti sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat senang, dan malam ini, semua senang," ungkap Rodrygo, dilansir Football Espana.
Namun, Rodrygo sadar bahwa perjalanannya di Madrid masih panjang. Apalagi, usianya juga masih sangat muda. Masih akan banyak hal yang ia alami di Madrid. Jika tidak fokus, bisa saja ia terpeleset di tengah jalan.
"Ya, memang sangat penting bagi saya untuk terus tenang dan fokus. Semua memang berjalan begitu cepat dari yang saya perkirakan. Tapi, di sini (Madrid) saya akan coba untuk tenang dan bekerja keras setiap harinya," ujar Rodrygo.