Profil Zlate Moravce, Klub Slowakia yang Diisukan Incar Egy Maulana Vikri

8 Agustus 2022 16:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina dalam laga lanjutan Grup A Sepak Bola SEA Games 2021 Vietnam di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5/2022). Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Filipina dalam laga lanjutan Grup A Sepak Bola SEA Games 2021 Vietnam di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5/2022). Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Egy Maulana Vikri tengah berstatus tanpa klub usai sebelumnya memperkuat klub asal Slowakia, FK Senica. Kini, diisukan bahwa penggawa Timnas Indonesia itu akan kembali merumput di Liga Slowakia dengan membela klub bernama FC ViOn Zlate Moravce.
ADVERTISEMENT
Rumor tersebut diembuskan oleh media yang menyajikan kabar seputar Liga Slowakia, yakni Futbalove Zakulisie di Instagram. Mereka mengatakan bahwa Egy bisa saja bergabung dengan Zlate Moravce.
Lebih lanjut, Egy dikabarkan memang tengah bertolak menuju Eropa. Hal itu diketahui melalui unggahan Level Up Asia yang merupakan agensi pesepak bola tempat Egy bernaung.
Lantas, bagaimana profil serta rekam jejak dari FC ViOn Zlate Moravce yang diisukan menjadi pelabuhan baru Egy? Simak ulasan berikut ini.
FC ViOn Zlate Moravce berdiri pada Januari 1995. Klub tersebut bermarkas di Stadion FC ViOn yang terletak di kota Zlate Moravce, dan memiliki kapasitas 4.006 kursi.
Pada 1995 hingga 2004, FC ViOn mentas di berbagai kompetisi regional. Pada tahun 2004, mereka promosi ke Divisi Kedua Liga Slowakia dan akhirnya promosi ke kasta tertinggi pada musim 2006/07. Pada musim 2006/07, FC ViOn berhasil merengkuh gelar juara Piala Slowakia usai mengalahkan FC Senec 4-0 di partai final.
FC Vion Zlate Moravce-Vrable. Foto: Instagram/@fcvionzlatemoravce
Keberhasilan meraih gelar juara tersebut membuat FC ViOn berhak mendapat tempat di babak kualifikasi pertama UEFA Cup 2007/08 (kini bernama Europa League).
ADVERTISEMENT
Pada babak kualifikasi pertama, mereka berhasil mengatasi perlawanan Alma-Ata. Sayang, di babak kualifikasi kedua, mereka diadang oleh klub raksasa Rusia, Zenit St. Petersburg, dengan agregat 0-5. Alhasil, FC ViOn gagal melaju ke babak selanjutnya.
Menyoal pencapain terbaik FC ViOn di kasta tertinggi Liga Slowakia (Fortuna Liga), Transfermarkt mencatat hal itu terjadi pada musim 2020/21. Ketika itu, FC ViOn berhasil mengakhiri kompetisi di urutan kelima.
FC Vion Zlate Moravce-Vrable. Foto: Instagram/@fcvionzlatemoravce
Khusus untuk musim 2022/23, FC ViOn Zlate Moravce tengah terdampar sebagai juru kunci klasemen (posisi 12). Dari empat pertandingan yang telah dijalani, tim besutan Jan Kocian ini belum sekalipun merasakan kemenangan. Rinciannya, FC ViOn menelan dua kekalahan dan dua hasil imbang.
Pada musim lalu, Egy yang merumput bersama FK Senica tercatat tampil dua kali menghadapi FC ViOn Zlate Moravce. Pertama di kompetisi reguler dan satu lainnya saat bertemu di playoff Grup Degradasi Liga Slowakia. Hasilnya, Egy dan kolega selalu menderita kekalahan di dua laga tersebut.
ADVERTISEMENT