PSM Makassar Jadi Tim Indonesia Pertama yang Lolos ke Final AFC Cup Zona ASEAN

9 Agustus 2022 20:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PSM Makassar vs Bali United di Liga 1, Jumat (29/7) Foto: Instagram/@psm_makassar
zoom-in-whitePerbesar
PSM Makassar vs Bali United di Liga 1, Jumat (29/7) Foto: Instagram/@psm_makassar
ADVERTISEMENT
Sejarah dibuat oleh PSM Makassar. 'Juku Eja' menjadi klub Indonesia pertama yang mampu lolos ke final AFC Cup zona ASEAN.
ADVERTISEMENT
PSM Makassar melaju ke final Zona Asean AFC Cup 2022 usai mengalahkan Kedah FC di babak semifinal. Pada laga yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, PSM Makassar menang dengan skor 2-1 via gol Yakob Sayuri dan Yuran Fernandes.
Prestasi ini melampaui catatan PSM pada tahun 2019 lalu. Kala itu, PSM hanya sampai di babak semifinal usai dihentikan oleh wakil Vietnam, Becamex Binh Duong.
Format AFC Cup menjadi per zona baru dimulai pada tahun 2017 lalu. Namun, kala itu wakil Indonesia belum ada yang tampil dikarenakan tak adanya kompetisi akibat hukuman FIFA.
Pertandingan antara PSM Makassar vs Kedah FC. Foto: Instagram/@psm_makassar
Pada AFC Cup tahun ini, PSM Makassar memang tampil mengesankan. Yakob Sayuri dan kolega berhasil menjadi juara Grup H usai meraup empat angka dari dua laga.
ADVERTISEMENT
Prestasi apik juga diperlihatkan PSM di kompetisi domestik. Sejauh ini, PSM belum terkalahkan dari tiga pertandingan yang dimainkan. Mereka pun kini duduk di posisi ketiga dengan kemasan tujuh angka.