news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

PSSI Kembali Menggelar Program Garuda Select

30 Oktober 2020 10:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Garuda Select 3 digelar di stadion Pakansari, 27 Oktober - 4 November 2020. Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Garuda Select 3 digelar di stadion Pakansari, 27 Oktober - 4 November 2020. Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
PSSI dan MOLA TV resmi kembali menggelar program Garuda Select. Ini adalah kali ketiga PSSI menggulirkan program pengembangan pesepak bola usia muda tersebut.
ADVERTISEMENT
Garuda Select sendiri adalah salah satu program PSSI untuk mencari bakat-bakat muda Indonesia. Muaranya, pemain-pemain yang lolos seleksi di Tanah Air, akan diberangkatkan untuk menimba ilmu di Inggris.
Berlangsung di stadion Pakansari, 27 Oktober hingga 4 November, Garuda Select jilid 3 diikuti 130 pesepak bola muda. Mereka diseleksi langsung oleh tim kepelatihan dari Inggris.
Garuda Select 3 digelar di stadion Pakansari, 27 Oktober - 4 November 2020. Foto: PSSI
''PSSI terus berkomitmen untuk pengembangan sepak bola usia muda di Tanah Air. Untuk itu, PSSI menggelar seleksi program Garuda Select di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor dari tanggal 27 Oktober hingga 4 November 2020 mendatang,'' bunyi keterangan resmi PSSI.
''Pada seleksi kali ini, PSSI menyeleksi sebanyak 130 pemain. Proses seleksi ini dihadiri Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri dan ditangani langsung oleh Dennis Wise selaku Direktur Sepak bola Garuda Select beserta tim pelatihnya dari Inggris,'' lanjut pernyataan tersebut.
ADVERTISEMENT
Pada seleksi hari pertama dan kedua, yakni 27 dan 28 Oktober, para pemain menjalani rangkaian tes kesehatan sesuai dengan protokol COVID-19, yakni swab dan rapid test.
Garuda Select 3 digelar di stadion Pakansari, 27 Oktober - 4 November 2020. Foto: PSSI
Mereka baru merumput pada Kamis (29/10) dan berikan materi praktek sepak bola serta menjalani laga uji tanding internal dengan tempo waktu 2x30 menit.
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, menjelaskan bahwa para pemain berasal dari beberapa kompetisi usia muda yang ada di Indonesia.
Ia juga menerangkan bahwa sistem seleksi dilakukan setiap harinya. Mereka akan memulangkan beberapa pemain setiap hari jika dinilai belum layak untuk melaju ke proses selanjutnya.
Garuda Select 3 digelar di stadion Pakansari, 27 Oktober - 4 November 2020. Foto: PSSI
''Para pemain ini berasal dari kompetisi yang dilakukan PSSI sebelum pandemi COVID-19. Kompetisi tersebut seperti Piala Soeratin U-15 dan rekomendasi klub-klub anggota Elite Pro Academy U-16. Selain itu ada hasil pantauan (scouting) dari Dennis Wise dan tim pelatihnya,” kata Indra.
ADVERTISEMENT
''Proses seleksi, setiap hari ada pengurangan pemain. Pemain yang hari ini dinyatakan lulus seleksi, akan terus ikut program seleksi di hari berikutnya, sementara yang tidak lolos akan dipulangkan."
''Pada hari terakhir akan didapatkan para pemain yang memenuhi standar untuk melanjutkan program utama Garuda Select yang rencananya akan diberangkatkan ke Inggris,” dirinya menambahkan.
Program Garuda Select sudah berhasil melahirkan nama-nama besar. Di antaranya adalah; Bagas Kaffa, David Maulana, dan Braif Fatari.
Mereka kini menjadi andalan Pelatih Shin Tae-yong di Timnas U-19.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.