PSSI Minta Pemerintah Bangunkan Kantor di SUGBK

25 Januari 2020 11:23 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro
zoom-in-whitePerbesar
Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Putro
ADVERTISEMENT
PSSI ingin kembali berkantor di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno alias SUGBK. Mereka lantas meminta agar Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membangun perkantoran yang mumpuni di SUGBK.
ADVERTISEMENT
Hal ini disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di acara Kongres PSSI 2020, Sabtu (25/1/2020).
"Kami memang meminta kepada pemerintah, bersurat kepada Kemenpora, Kemensesneg dan kementerian terkait untuk disampaikan kepada Presiden untuk dibuatkan perkantoran di SUGBK," kata Iriawan.
"Ada tanah seluas 1,2 hektare yang kira-kira bisa dibangun. Dan semoga ini bisa terealisasi, mudah-mudahan karena ini akan menjadi kebanggaan bagi kita dengan memiliki kantor yang bagus dan representatif," lanjut dia.
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, saat memberikan sambutan di depan para peserta Kongres Tahunan PSSI. Foto: Alan Kusuma/kumparan
Permintaan PSSI terbilang wajar. Pasalnya, PSSI sudah tiga kali berpindah kantor sejak terpaksa pindah dari SUGBK. Itu karena kantor PSSI,yang semula berada di lokasi kawasan SUGBK, harus direnovasi untuk kepentingan ajang Asian Games 2018.
Pertama, PSSI menyewa gedung perkantoran di kawasan Rasuna Office Park, Kuningan, Jakarta Selatan. Kedua, di perumahan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, dan teraktual mereka berkantor di Gedung FX, Sudirman, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT