Christian Pulisic (C)

Pulisic: Chelsea Kekurangan Insting Membunuh dan Perlu Belanja Pemain

2 Januari 2020 22:49 WIB
comment
70
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Christian Pulisic (kiri) dalam pertandingan melawan Brighton. Foto: Reuters/Matthew Childs
zoom-in-whitePerbesar
Christian Pulisic (kiri) dalam pertandingan melawan Brighton. Foto: Reuters/Matthew Childs
ADVERTISEMENT
Christian Pulisic kecewa atas kegagalan Chelsea meraih poin penuh di laga kontra Brighton, Rabu (1/1/2020) lalu. Dia merasa Chelsea kekurangan insting membunuh dan berharap masalah itu diatasi di bursa transfer Januari ini.
ADVERTISEMENT
Chelsea sebenarnya mampu unggul cepat lewat Cesar Azpilicueta pada menit ke-10. Mereka pun setelahnya sanggup mendominasi penguasaan bola. Namun, itu semua tak ada artinya karena mereka gagal mencetak gol tambahan.
Malah, Brighton kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-84 melalui tendangan salto Alireza Jahanbakhsh. Posisi Chelsea di klasemen pun makin rentan direbut oleh para pesaingnya.
"Kami tidak menunjukkan insting membunuh yang diperlukan pada laga itu," ucap Pulisic seperti dikutip dari Goal.
Detik-detik Alireza Jahanbakhsh bobol gawang Chelsea dengan tendangan salto. Foto: REUTERS/Dylan Martinez
"Aku sendiri bisa berbuat lebih baik lagi. Aku harus lebih klinis di final third, lebih jeli membuat umpan, dan lebih akurat dalam menembak. Setelah mencetak gol pertama kami semestinya berusaha mencetak dua atau tiga gol lagi."
"Saat turun minum kami sudah tahu bahwa kami punya kesempatan membunuh laga tetapi gagal melakukannya. Kami tidak bisa mencetak gol dan akhirnya mereka menghukum kami dengan gol yang sulit dipercaya."
ADVERTISEMENT
"Soal kelelahan kupikir bukan masalah, ya, karena mereka pun merasakannya. Ini adalah bagaimana kami harus lebih klinis, lebih matang, dan lebih cerdas dalam menjalani sebuah pertandingan," papar pemuda 21 tahun itu.
Menyusul dicabutnya embargo transfer oleh FIFA, Chelsea sudah bisa berbelanja pemain lagi pada bursa transfer Januari ini. Pulisic pun berharap The Blues memanfaatkannya dengan baik.
"Adalah hal yang normal ketika sebuah tim berusaha meningkatkan kualitas skuatnya dan para pemain harus bersaing jika ada sosok baru yang datang. Kami siap untuk itu dan kami berharap pemain yang datang bisa membantu," kata Pulisic.
Christian Pulisic ingin Chelsea belanja di Januari 2020. Foto: Reuters/Molly Darlington
Chelsea sendiri setelah ini akan menjalani pertandingan babak ketiga Piala FA menghadapi Nottingham Forest. Untuk Pulisic, jadwal ini terasa spesial karena dia baru pertama kali menghadapinya.
ADVERTISEMENT
"Aku sudah banyak mendengar soal Piala FA. Ini adalah kompetisi lain yang harus kami menangi dan aku siap mengerahkan segalanya. Kami akan selalu bertarung untuk merebut semua trofi yang ada," tutup Pulisic.
-----
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo, buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersi original.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten