Rangers Tiru Apes MU: Kalah Adu Penalti di Final Liga Europa

19 Mei 2022 6:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Eintracht Frankfurt Almamy Toure berebut bola dengan pemain Rangers Glen Kamara pada pertandingan final Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol.
 Foto: Matthew Childs/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Eintracht Frankfurt Almamy Toure berebut bola dengan pemain Rangers Glen Kamara pada pertandingan final Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol. Foto: Matthew Childs/REUTERS
ADVERTISEMENT
Rangers gagal jadi juara usai kalah dari Eintracht Frankfurt dalam partai final Liga Europa 2021/22 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Spanyol, pada Kamis (19/5) dini hari WIB. Tim asal Skotlandia ini mengikuti apes yang pernah dirasakan Manchester United (MU).
ADVERTISEMENT
Skor 1-1 di waktu normal dan perpanjangan. Gol Rangers dicetak oleh Joe Aribo di menit 57. Gol Frankfurt dicetak oleh Rafael Borre di menit 69. Kemenangan Frankfurt ditentukan via adu penalti dengan skor akhir 5-4.
Aaron Ramsey, penendang keempat Rangers, menjadi satu-satunya pemain yang gagal menjalankan tugas. Pemain pinjaman dari Juventus itu mengarahkan bola terlalu ke tengah bawah gawang, bola bisa ditepis pakai kaki oleh kiper Frankfurt, Kevin Trapp.
Penendang Rangers berikutnya, Kemar Roofe, sukses mencetak gol. Namun, semua itu tak berarti saat penendang terakhir Frankfurt, Rafael Borre, menjebol jala Allan McGregor.
Pemain Rangers Aaron Ramsey gagal mencetal gol penalti saat melawan Eintracht Frankfurt pada pertandingan final Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol. Foto: Albert Gea/REUTERS
Dengan begini, miriplah nasib Rangers dengan MU. 'Setan Merah' juga kalah adu penalti di final Liga Europa 2020/21 alias musim lalu.
ADVERTISEMENT
MU bertemu Villarreal dalam final Liga Europa yang dihelat di Gdansk, Polandia. Tim besutan Unai Emery mencetak gol lebih dahulu di menit 29 via Gerard Moreno. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer menjaga asa juara usai Edinson Cavani menyamakan skor di menit 55.
Perpanjangan waktu tak berhasil menemukan pemenang. Laga lanjut ke adu penalti yang sangat alot. Masing-masing tim mengeluarkan 11 penendang, dari kubu Villarreal tak satu pun gagal, termasuk kiper Gerónimo Rulli.
Nahas, David De Gea selaku eksekutor terakhir MU gagal menjalankan tugasnya. Trofi Liga Europa gagal dibawa ke Old Trafford.
Villarreal vs Manchester United. Foto: Aleksandra Szmigiel/REUTERS
Menurut data Opta, adu penalti di final Liga Europa 2020/21 dan 2021/22 adalah pertama kalinya dalam sejarah kompetisi final Piala UEFA/Liga Europa, di mana pemenangnya berturut-turut diputuskan melalui adu penalti. Dan hasilnya, yang kalah selalu tim British.
ADVERTISEMENT