Rumor: Ralf Rangnick Akan Jadi Pelatih Interim Manchester United

25 November 2021 22:29 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ralf Rangnick di RB Leipzig. Foto: AFP/Ronny Hartmann
zoom-in-whitePerbesar
Ralf Rangnick di RB Leipzig. Foto: AFP/Ronny Hartmann
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Manchester United (MU) dikabarkan telah sepakat dengan Ralf Rangnick untuk menjadi pelatih interim. Pelatih asal Jerman itu akan mengisi kursi kepelatihan MU usai memecat Ole Gunnar Solskjaer, Minggu (21/11) lalu.
ADVERTISEMENT
Menurut laporan The Athletic, Rangnick telah sepakat untuk menjadi pelatih interim MU untuk enam bulan ke depan. Setelahnya, Rangnick akan dikontrak selama dua tahun untuk peran konsultan.
Namun, Rangnick belum akan menangani MU saat bersua Chelsea akhir pekan mendatang. Izin kerja menjadi alasan Rangnick belum akan berada di pinggir lapangan di pekan ini.
Ralf Rangnick saat melatih RB Leipzig. Foto: AFP/Odd Andersen
Rangnick bukan pelatih ecek-ecek. Ia bahkan menginspirasi beberapa pelatih kenamaan Jerman, seperti Juergen Klopp, Thomas Tuchel, hingga Julian Nagelsmann. Pelatih yang dijuluki The Professor itu adalah pelopor 'Gegenpressing'. Gaya permainan di mana tim langsung menekan lawan setelah kehilangan penguasaan bola yang banyak diadopsi berbagai pelatih, termasuk Klopp.
Saat ini, Rangnick bertugas sebagai kepala olahraga dan pengembangan di Lokomotiv Moscow. Ia baru mengemban tugas tersebut pada musim ini.
ADVERTISEMENT