Rumor Transfer: Paris Saint-Germain Permanenkan Mauro Icardi

30 Mei 2020 5:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi pemain PSG, Mauro Icardi usai mencetak gol.  Foto: REUTERS/Charles Platiau
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi pemain PSG, Mauro Icardi usai mencetak gol. Foto: REUTERS/Charles Platiau
ADVERTISEMENT
Paris Saint-Germain (PSG), Internazionale Milan, dan Mauro Icardi dikabarkan mencapai kata sepakat.
ADVERTISEMENT
Mengutip laporan pakar transfer Italia, Fabrizio Romano, PSG bersedia memermanenkan Icardi. Laporan ini menyebut bahwa sebenarnya PSG mesti mengeluarkan uang sebesar 70 juta euro dalam klausul pembelian Icardi.
Akan tetapi, Inter bersedia untuk mengurangi nilai itu menjadi 57 juta euro akibat pandemi COVID-19. Nilai tersebut akan menjadi 50 juta euro biaya transfer dan 7 juta euro add-ons bila dibedah.
PSG mesti bergerak cepat jika ingin benar-benar mendapatkan Icardi. Masa peminjaman pemain asal Argentina ini akan selesai pada Rabu (31/5/2020).
Ironisnya, menurut istri sekaligus pengacara Icardi, Wanda Nara, sang pemain Argentina ingin meninggalkan Prancis dan kembali ke Italia.
Namun, kembali ke Inter sama dengan bertindak tak logis karena Antonio Conte sudah blakblakan mengatakan tak membutuhkan Icardi dalam proyeknya. Toh, Icardi tampil produktif bersama Les Parisiens.
ADVERTISEMENT
Ia mencetak 20 gol dan assist untuk PSG di seluruh kompetisi 2019/20. Jumlah itu lebih banyak dari Neymar dan hanya kalah dari Kylian Mbappe.
PSG memerlukan target-man untuk melengkapi duet Neymar dan Mbappe di lini terdepan. Usia juga Icardi relatif masih muda, 27 tahun, sehingga masuk akal untuk diikutsertakan dalam proyek jangka panjang pasukan Thomas Tuchel tersebut.
====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona.