news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sadio Mane Bakal Dibantu Dukun untuk Sembuhkan Cedera Demi Tampil di Piala Dunia

11 November 2022 12:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Senegal Sadio Mane saat melawan Guinea pada pertandingan Grup B Piala Afrika di Stade de Kouekong di Bafoussam, Kamreun. Foto: Pius Utomi EKPEI / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Senegal Sadio Mane saat melawan Guinea pada pertandingan Grup B Piala Afrika di Stade de Kouekong di Bafoussam, Kamreun. Foto: Pius Utomi EKPEI / AFP
ADVERTISEMENT
Sekretaris Jenderal FIFA, Fatma Samoura, mengutarakan rencana penyembuhan cedera Sadio Mane dengan bantuan dukun atau tabib. Penyerang Bayern Muenchen itu kini tengah menderita mengalami cedera usai bertanding melawan Werder Bremen di Liga Jerman 2022/23, Rabu (9/11).
ADVERTISEMENT
Cederanya Mane tentu saja membuat khawatir publik Senegal yang berharap eks Liverpool ini tetap bisa membela negaranya di Piala Dunia 2022. Maka dari itu, Fatma Samoura yang juga sebagai tokoh eksekutif di Senegal akan mengupayakan segala cara untuk kesembuhan Mane termasuk melalui bantuan dukun.
Sekjen FIFA, Fatma Samoura. Foto: GREG BAKER / AFP
Pihak Die Roten telah mengumumkan kabar cederanya striker andalan mereka melalui akun resminya, Rabu (9/11) lalu. Dalam pernyataannya, Mane dikonfirmasi kini mengalami cedera di bagian tulang betis kanannya dan bakal absen saat melawan Schalke, Minggu (13/11) nanti.
"Sadio Mane mengalami cedera pada fibula kanannya selama #FCBSVW. Dia akan melewatkan pertandingan melawan Schalke. Pemeriksaan lebih lanjut akan menyusul dalam beberapa hari mendatang, dan FC Bayern melakukan kontak dengan staf medis Asosiasi Sepak Bola Senegal," tulis pernyataan resmi Bayern.
ADVERTISEMENT
Mane merupakan sosok penting bagi kekuatan Timnas Senegal. Pemain 30 tahun ini adalah aktor di balik kejayaan Senegal meraih gelar Piala Afrika pertamanya di 2021.
Kala itu, Senegal mampu menekuk Mesir via adu penalti 4-2. Pertandingan berlanjut ke adu penalti usai kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal hingga perpanjangan.
Sadio Mane juga baru saja menempati runner-up Ballon d'Or 2022. Mane hanya kalah saing dari striker asal Prancis, Karim Benzema, yang sukses menyabet gelar bergengsi tersebut di tahun ini.
Sadio Mane (kanan) tampil membela Timnas Senegal dalam laga Piala Afrika menghadapi Kenya. Foto: Khaled Desouki/AFP
Adapun Timnas Senegal akan berada di Grup A Piala Dunia 2022 bersama tuan rumah Qatar, Ekuador, dan Belanda. Senegal akan bersua Belanda di laga perdana pada Senin (21/11) mendatang.