Scaloni Puas Argentina Menang Telak atas Meksiko

11 September 2019 18:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni. Foto: Fadel Senna/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni. Foto: Fadel Senna/AFP
ADVERTISEMENT
Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, mengaku puas dengan penampilan para pemainnya saat menggilas Meksiko 4-0 dalam laga persahabatan di Alamodome, San Antonio, Rabu (11/9/2019) pagi WIB. Di matanya, La Albiceleste itu bermain dengan sempurna.
ADVERTISEMENT
Kelebihan dan kelemahan lawan mampu diantisipasi Argentina dengan sangat baik. Serangan balik cepat yang intens dilancarkan Meksiko selama 15 menit awal laga ini mampu diatasi Marcos Rojo dan kolega dengan kerapatan jarak antarlini dalam sistem 4-1-4-1.
Dalam urusan menyerang, Argentina sukses memanfaatkan rentannya lini pertahanan Meksiko membuat kesalahan. Sebagai bukti, seluruh gol Argentina pada laga ini bermula dari kesalahan para pemain bertahan lawan.
"Kami sudah mempelajari gaya permainan Meksiko dan saya senang ilmu tersebut membuahkan permainan sempurna dari kami di pertandingan ini," kata Scaloni, dikutip dari Goal International.
"Kami tahu Meksiko bakal mendominasi di awal pertandingan. Makanya kami tunjukkan kepada mereka bahwa kami bisa bertahan sebagai satu tim."
ADVERTISEMENT
"Di sisi lain, itu yang membikin kami sadar bisa menghukum lawan melalui serangan balik. Beruntungnya, kami berani karena semua pemain tampil sepenuh hati demi rekan-rekan dan, tentunya, untuk Argentina," lanjut pelatih 41 tahun itu.
Lautaro Martinez merayakan gol bersama Sergio Aguero. Foto: AFP/Carl Souza
Di laga ini, Lautaro Martinez menjadi pahlawan. Tiga gol disumbangkan striker Inter Milan ini. Sebagai informasi, inilah hattrick pertama Martinez untuk Argentina. Untuk Meksiko, inilah kekalahan perdana mereka di era Gerardo Martino.
Meski begitu, Martinez hanya tampil satu babak dan Scaloni menjelaskan apa sebab di balik keputusan ini.
"Pergantian itu sudah kami rencanakan, karena sebenarnya dia (Martinez) menjalani pertandingan ini dengan kondisi cedera. Saya berharap, dia bisa tampil di laga berikutnya," kata Scaloni.