Shin Tae-yong Harap Jumpa Korsel di Babak Perempat Final Piala Asia

27 Januari 2024 18:42 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Piala Asia. Foto: Ibraheem Abu Mustafa/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Piala Asia. Foto: Ibraheem Abu Mustafa/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Timnas Indonesia punya kans bersua Korea Selatan di babak delapan besar Piala Asia. Duel tersebut sangat diharapkan terjadi oleh Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
ADVERTISEMENT
Namun, kans laga tersebut terjadi tak mudah. Apalagi, Indonesia akan bertemu Australia di babak 16 besar. Sementara, Korsel akan berhadapan dengan Arab Saudi di babak yang sama.
“Sejujurnya, saya tidak berkeyakinan kami bisa mengalahkan Australia, mungkin 70;30. Saya pikir Korsel vs Arab Saudi 60:40, Korsel punya keuntungan lebih. Saya berharap bisa melawan Korsel di perempat final,” ucap Shin dalam konferensi pers jelang pertandingan, Sabtu (27/1).
Lebih lanjut, Shin turut berkomentar mengenai penampilan Korsel di Piala Asia. Pasukan Juergen Klinsmann memang tuai kritik usai cuma raih satu kemenangan dan dua hasil imbang.
Timnas Indonesia vs Vietnam dalam matchday kedua Grup D Piala Asia di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Qatar, pada Jumat (19/1/2024). Foto: PSSI
“Soal performa Timnas Korsel, meski mereka mungkin tidak dapat hasil yang sesuai ekspektasi sebelum kompetisi saya hanya ingin mengatakan suporter untuk dukung para pemain,” ucap Shin.
ADVERTISEMENT
“Jadi saya harap pemain dan pelatih tetap didukung sehingga pemain dan pelatih punya kepercayaan diri tinggi,” tutupnya.