Shin Tae-yong Soroti Posisi Asnawi, Ngaku Sudah Beri Saran ke Pelatih Ansan

24 April 2022 16:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asnawi Mangkualam bersama skuad Ansan Greeners. Foto: Facebook/Ansan Greeners FC
zoom-in-whitePerbesar
Asnawi Mangkualam bersama skuad Ansan Greeners. Foto: Facebook/Ansan Greeners FC
ADVERTISEMENT
Shin Tae-yong menyaksikan pertandingan Ansan Greeners dalam lanjutan K League 2 (Divisi 2 Liga Korea Selatan) 2022, Minggu (24/4). Pelatih 52 tahun itu menyoroti posisi yang diberikan kepada anak asuhnya di Timnas Indonesia, yakni Asnawi Mangkualam.
ADVERTISEMENT
Asnawi tampil mulai menit 27' kala Ansan menjamu Daejeon Hana Citizen di Ansan Wa Stadium. Cho Min-kook memasukkannya untuk mengganti Song Jin-kyo.
Dengan pola 4-2-3-1 yang diterapkan Cho, Jin-kyo bergerak di belakang striker tunggal Lee Sang-min. Di waktu yang sama, pemain sayap kanan Joon Kim-gyeong digantikan oleh Choi Geon-joo.
Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners di musim 2021/22. Foto: Facebook/ansangreenersfc
Alhasil, Asnawi bergerak di sektor penyerangan sayap kanan, sedangkan Choi di sektor tengah dan kiri. Namun, keputusan ini kemudian mendapat sorotan dari Shin.
Shin mengatakan Asnawi sangat kuat sebagai pemain bertahan, jadi ia lebih suka memainkannya sebagai bek alih-alih winger. Ia juga mengaku sudah memberi saran kepada Cho selaku pelatih Ansan.
"[Timnas Indonesia] punya pemain [di] Eropa sebagai flank striker [Witan Sulaeman], jadi Asnawi bisa digunakan bertahan. Di Asia Tenggara, dia punya pertahanan kelas atas. Jika ada lima pemain seperti Asnawi, kami bisa menang langsung," kata Shin usai menyaksikan laga dikutip dari Chosun.
ADVERTISEMENT
Shin Tae-yong usai Timnas U-19 Indonesia melawan tim Korea Selatan (Korsel), Gimcheon FC, dalam laga uji coba pemusatan latihan (TC), Selasa (5/4/2022). Foto: Dok. PSSI
"Saya memberi tahun pelatih Ansan, Cho Min-kook, bahwa itu akan lebih baik memainkan Asnawi sebagai bek kanan untuk pola tiga bek, tapi itu keputusan pelatih untuk menggunakan pemainnya," tambahnya.
Kendati demikian, Cho mengatakan Asnawi tampil baik sebagai penyerang sayap. Sayangnya, sang pemain harus kembali bertahan di babak kedua setelah bek kanan, Kim Ye-sung, kelelahan.
"Ye-sung sangat lelah, dan saya pikir dia melakukan pergantian pemain yang bagus. Asnawi berada di babak pertama yang sangat bagus, tapi dia tidak punya pilihan selain turun sebagai bek," kata Cho usai laga.
Shin Jae-hyuk, putra Shin Tae-yong, saat membela Ansan Greeners. Foto: Facebook/ansangreenersfc
"Sisi bek adalah yang paling sulit dan banyak bermain. Jika Ye-sung bertahan dengan baik, kami bisa menggunakan Asnawi secara agresif. Sayang sekali dia beralih ke pertahanan," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Laga sendiri berakhir untuk kekalahan Ansan 1-2 dari Daejeon Hana. Tim tamu unggul lewat Masatoshi Ishida (4') dan Kim In-gyun (90+2'), sedangkan gol pelipur lara Ansan datang dari Lee Sang-min (31').
Dengan hasil tersebut, Ansan tertahan di peringkat ke-11 klasemen sementara K League 2 2022 dengan 6 poin. Hingga kini, tim berjuluk 'Green Wolves' itu belum meraih kemenangan, enam imbang dan lima kekalahan dalam 11 laga.