Siap-siap! Menu Latihan Angelo Alessio Bisa Buat Pemain Persija Tepar

11 Juni 2021 5:27 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Angelo Alessio. Foto: MARCELLO PATERNOSTRO / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Angelo Alessio. Foto: MARCELLO PATERNOSTRO / AFP
ADVERTISEMENT
Angelo Alessio telah ditetapkan sebagai pelatih baru Persija untuk mengarungi Liga 1 musim 2020/21. Ia adalah sosok yang pernah menjadi asisten Antonio Conte.
ADVERTISEMENT
Jadi, Alessio adalah sosok yang kenyang pengalaman melatih di Eropa, meski belum pernah sukses sebagai pelatih kepala. Pelatih 56 tahun itu tampak mewarisi beberapa sifat Conte.
Sebelumnya, pada 2019, Alessio direkrut sebagai pelatih tim asal Skotlandia, Kilmarnock. Kala itu, ada media setempat, Scotsman.com, yang mewanti-wanti akan gaya melatih pria kelahiran Capaccia, Italia, ini.
Yang pasti, Alessio adalah sosok yang sangat ketat terkait latihan dan diet pemain. Dia terkenal menuntut pemainnya berlatih dengan moto "sweat blood and eat grass (berkeringat darah dan makan rumput)".
Asisten pelatih Juventus Angelo Alessio saat pertandingan Seria A Italia antara Juventus vs Inter Milan di Turin pada 3 November 2012. Foto: Giuseppe Cacace/AFP
Masih dari sumber yang sama, Angelo Alessio disebut memiliki menu latihan favorit. Beberapa yang terkenal sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
"Ketika Anda menyelesaikan latihan, Anda mati. Tidak lelah, mati," kata bek Juventus, Giorgio Chiellini.
Dengan begini, para penggawa Persija harus benar-benar siap secara fisik dan lebih ekstra disiplin selama dilatih Angelo Alessio.